search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
20 Napi Lapas Tabanan Bersih-Bersih Sekolah SDN 3 Dajan Peken
Kamis, 25 Oktober 2018, 19:25 WITA Follow
image

beritabali.com/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, TABANAN.

Beritabali.com,Tabanan. Sebanyak 20 orang narapidana Lapas Tabanan melakukan aksi bersih-bersih di Sekolah SD Negeri 3 Dajan Peken, Kecamatan Tabanan, Tabanan, Kamis (25/10) dalam rangka menyambut Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) Kemenkumham tahun 2018 yang diikuti sekitar 45 pegawai Lapas Tabanan. 
 
[pilihan-redaksi]
“Jajaran Lapas Tabanan beserta narapidana mengadakan kegiatan Pengabdian kepada masyarakat di SD N 3 Dajan Peken  sebagai wujud nyata partisipasi narapidana untuk turut serta dalam pembangunan di dalam masyarakat” jelas Kalapas Tabanan I Putu Murdiana. 
 
Dijelaskan, dipilihnya SD N 3 Dajan Peken karena Sekolah tersebut masih digunakan proses belajar mengajar terutama  untuk Taman kanak-kanak, kondisi kebersihannya sangat memprihatinkan penuh dengan sampah dan semak belukar yang tidak terurus dan lokasi SD sangat dekat dengan Lapas dan masih satu kelurahan sehingga faktor keamanan cukup memadai. 
 
“Tidak membutuhkan biaya yang besar dalam pelaksanaannya karena alat kebersihan sudah tersedia baik di lapas maupun di sekolah,” terangnya. 
 
[pilihan-redaksi2]
Murdiana menambahkan dalam memeriahkan HDKD ini, pihaknya akan menyelenggarakan Prison Art and Festival dengan nama Lapas Tabanan Expo. “Acaranya dibuka hari Jumat, 26 Oktober 2018  bertempat di halaman samping kanan lapas Jalan  Merak no. 21 Tabanan,” terangnya. 
 
Expo akan menampilakan pameran hasil karya narapidana, cucian motor, pemeriksaan kesehatan gratis, ngopi bareng bang napi dan akan dihibur pebampilan dari Jerbezt Band yang merupakan warga binaan pemasyarakatan Lapas Tabanan. (bbn/nod/rob) 

Reporter: bbn/nod



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami