Hujan Lebat, Satu Keluarga di Buleleng Meninggal Tertimbun Longsor
Selasa, 29 Januari 2019,
10:42 WITA
Follow
IKUTI BERITABALI.COM DI
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, BULELENG.
Hujan lebat yang terjadi di wilayah Buleleng mengakibatkan tanah longsor yang menimpa satu rumah penduduk di banjar Dinas Sangker, Desa mengening, Kecamatan Kubutambahan, Buleleng pada Selasa (29/1) sekitar pukul 05.00 Wita.
Menurut keterangan Kepala Pelaksana (Kalaksa) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Buleleng, Ida Bagus Suadnyana, disebutkan dari peristiwa tersebut satu keluarga yang tertimpa longsor dan meninggal di tempat.
Adapun diantara korban meninggal tersebut diantaranya; Ketut Budikaca (33), Luh Sentiani (27), Putu Rikasih (9) dan Kadek Dodit Wiguna.
Untuk saat ini tindakan penanganan dilakukan BPBD Buleleng Bidang Kedaruratan dan Logistik menindaklanjuti dengan menurunkan Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk melakukan penilaian (assesment) dan Penyerahan bantuan logistik pada pukul 08.00 Wita.
Berita Buleleng Terbaru
Reporter: bbn/rls