search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
BPBD Buleleng Akan Distribusikan APD ke Desa-desa dan Kelurahan
Jumat, 29 Mei 2020, 11:20 WITA Follow
image

beritabali/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BULELENG.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Buleleng akan mendistribusikan Alat Pelindung Diri (APD) lengkap ke desa-desa dan kelurahan yang ada di Kabupaten Buleleng.


[pilihan-redaksi]
Sebanyak lima APD lengkap yang terdiri dari baju hazmat, sepatu boots, sarung tangan, face shield, dan kacamata google akan disalurkan langsung kepada aparat desa/kelurahan.


Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Buleleng, Ida Bagus Suadnyana, SH., M.Si ditemui saat mengecek kesiapan pendistribusian APD di ruang pertemuan BPBD Buleleng, Kamis (28/5) kemarin. Dirinya menjelaskan, penyaluran APD ini nantinya dapat digunakan dalam rangka penanganan dan melindungi petugas dari Covid-19.


Selain aparat desa/kelurahan se Kabupaten Buleleng. APD lengkap ini nantinya akan disalurkan juga kepada para Babinsa dan Babinkamtibmas di semua desa/kelurahan masing-masing satu buah.


“Ini kita siapkan, sebagai upaya keamanan bagi aparat di desa/kelurahan apabila terdapat warga yang terpapar Covid-19 di wilayahnya. Sebagai antisipasi juga jika terdapat warga yang meninggal dan dicurigai terpapar corona virus,” ungkap Bagus Suadnyana.


Proses pendistribusian ini akan dimulai dari wilayah timur. Dimulai dari Kecamatan Tejakula, Kubutambahan, Sawan, Sukasada dan Kecamatan Buleleng. “Jika hari ini disposisi Pak Bupati sudah turun, seluruh APD akan langsung didistribusikan,” tutur Ida Bagus Suadnyana.


Mantan Kepala Satuan (Kasat) Pol PP Buleleng ini juga menyampaikan apabila terdapat desa/kelurahan yang membutuhkan tambahan APD, maka dapat berkoordinasi dengan camat. Camat akan melaporkan ke BPBD dan diteruskan ke Sekretaris Gugus Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Buleleng.


“Sepanjang kita ada persiapan untuk bahan-bahan yang di butuhkan, tentu dapat langsung di distribusikan,” jelas Bagus Suadnyana


Hingga hari ini juga, BPBD terus menyediakan disiinfektan. Mengingat, setiap harinya dari desa atau kecamatan secara rutin datang untuk mengambil disinfectan, sehingga selalu disiapkan.


“Begitu juga dengan kebutuhan hands sanitizer dan vitamin. Sesuai arahan Pak Sekda selaku Sekretaris GTPP Covid-19, jika terdapat SKPD yang membutuhkan dapat langsung diberikan,” tutup Ida Bagus Suadnyana. 

Reporter: Humas Buleleng



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami