Kontraksi Ekonomi Bali Bisa Lebih Fatal Lagi, Menparekraf Gercep Buka Pariwisata Mancanegara
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, DENPASAR.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno melakukan diskusi sejumlah pelaku industri pariwisata di Bali berkaitan dengan persiapan pembukaan pariwisata mancanegara di Bali pada Sabtu (12/6/2021) di kantor Bali Tourism Board (BTB) Bali, di Denpasar.
Dikatakan pertemuan ini dalam rangka meyakinkan proses persiapan pembukaan pariwisata mancanegara di Bali bisa difinalkan dan mendapat dukungan industri. Ia mengakui beberapa hotel sudah di tahap memprihatinkan, sehingga dibutuhkan keputusan segera.
"Kita ada di minggu kedua di juni, dua minggu lagi kwartal kedua berakhir, data yang saya dapat, kontraksi di Bali berlanjut. Angka tidak jauh dibanding dengan kwartal pertama dalam katergori yang cukup dalam," katanya.
Maka itu, lanjutnya, semua pihak harus bergerak cepat, dengan kebijakan tepat sasaran dan tepat manfaat. Kalau tidak, menurutnya akan terjadi kerusakan yang fatal.
Terkait kepastian pembukaan pariwisata mancanegara di Bali pada bulan Juli 2021 mendatang, ia menjelaskan pertama ada beberapa pra kondisi yang disiapkan untuk persiapannya yakni pertama membawa hasil rakor yang dibahas dengan Pemprov Bali yang kemudian dibawa ke tingkat menteri hingga kemudian ke Presiden.
"Agar kita bisa mengambil keputusan dengan keyakinan," sebutnya.
Untuk pra kondisi yang pertama disebutkan diantaranya dengan pengendalian covid-19, vaksinasi yang masif dan edukasi prokes dan penerapan, perluasan testing yang juga sangat strategis.
Kedua, lanjutnya adalah kondisi covid global. Ketiga, yakni dengan Travel Corridor Arrangement (TCA) yakni berkaitan dengan prasyarat wisman yang datang ke Bali.
Reporter: bbn/tim