search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Hampir 2 Jam Alami Down, WhatsApp Sudah Normal Lagi
Selasa, 25 Oktober 2022, 18:00 WITA Follow
image

bbn/bbc.com/Hampir 2 Jam Alami Down, WhatsApp Sudah Normal Lagi

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DUNIA.

Usai dua jam tak bisa mengirim pesan dan berpindah ke Telegram, kini WhatsApp sudah kembali normal dan bisa digunakan seperti sebelumnya.
Berdasarkan situs web Down Detector, pengguna di Amerika Serikat melaporkan WhatsApp down menjelang pukul 14.00 WIB. Jumlah informasi terkait WhatsApp down melonjak ke sekitar 320 aduan pada sekitar pukul 14.20 WIB.

Khusus di Indonesia, Down Detector menerima lebih dari 1.700 aduan per pukul 14.24 WIB. Aduan soal WhatsApp down diterima mulai pukul 13.38 WIB. Aplikasi WhatsApp memang lebih populer di luar Amerika Serikat, terutama di negara dengan lebih banyak pengguna Android seperti Indonesia.

Awalnya permasalahan yang dilaporkan oleh pengguna adalah kesulitan mengirim chat dalam bentuk apapun. Terutama,chat melalui grup WhatsApp tetapi kemudian semua layanan WhatsApp tak bisa dipakai.

Baca juga:
WhatsApp ">Tak Hanya di Indonesia, WhatsApp "Down" di Berbagai Negara

Meta Platforms, induk usaha WhatsApp di Amerika Serikat mengakui adanya masalah ini. Mereka mengakui bahwa layanan sedang bermasalah. "....dan kami sedang berupaya memulihkan WhatsApp untuk semua orang secepat mungkin," ujar juru bicara Meta Platforms seperti di kutip Reuters (25/10/2022).

"Belum jelas seberapa luas gangguan ini terjadi. Namun WhatsApp jadi trending di Twitter sehingga bisa saja bahwa hal ini cukup substansial," tulis mereka. (Sumber: CNBC Indonesia)

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami