search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Pertina Karangasem Targetkan Tinju Masuk Porjar 2026
Senin, 24 Maret 2025, 21:16 WITA Follow
image

beritabali/ist/Pertina Karangasem Targetkan Tinju Masuk Porjar 2026.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, KARANGASEM.

Karangasem memiliki segudang potensi di bidang olahraga yang selama ini belum tergarap maksimal. Salah satunya cabang olahraga (cabor) tinju. Meskipun masih terkendala keterbatasan sarana dan prasarana (sarpras), atlet Gumi Lahar terbukti mampu meraih medali emas pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) tahun 2022 silam.

Bahkan, pada Porprov Bali tahun 2025 ini, cabor tinju Karangasem kembali membidik medali emas. Namun, selain prestasi, ada target lebih besar, yakni mempertandingkan tinju dalam Pekan Olahraga Pelajar (Porjar) tingkat kabupaten pada 2026 mendatang.

"Kami Pertina menargetkan tahun depan cabor tinju bisa dipertandingkan di Pekan Olahraga Pelajar (Porjar) tingkat kabupaten, karena selama ini belum memenuhi syarat. Untuk mewujudkan itu, kami juga sudah berkoordinasi dengan Disdikpora untuk masuk ke sekolah-sekolah," kata Ketua Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Kabupaten Karangasem, Kadek Weisya Kusmiadewi, Senin (24/3/2025).

Wanita yang kini menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Karangasem itu juga mengakui bahwa Karangasem memiliki potensi besar dalam melahirkan atlet tinju. Ke depan, pihaknya akan terus mendorong bibit-bibit atlet dengan menggelar pertandingan atau kejuaraan tinju di Kabupaten Karangasem.

Untuk diketahui, sejauh ini di Karangasem terdapat dua sasana tinju, yakni satu di Kecamatan Manggis dan satu lagi di wilayah Kecamatan Karangasem.

Editor: Redaksi

Reporter: bbn/krs



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami