search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Tim Advokasi Win-Ap Datangi Mapolsek
Senin, 19 Mei 2008, 16:16 WITA Follow
image

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, TABANAN.

Setelah sebelumnya baliho Win-Ap yang dirusak di kecamatan Selemadeg Barat, Kediri dan Marga. Kini giliran di kecamatan Penebel tepatnya di Desa Bugbugan, Desa Senganan, nasib serupa dialami baliho Win-Ap, Minggu (18/5). Terkait hal itu Tim Advokasi Win-Ap mendatangi Mapolsek Penebel, Senin (19/5) meminta aparat mengusut tuntas kasus pengerusakan baliho Win-Ap yang dipasang di Desa Bugbugan, Desa Senganan, Penebel tersebut. Ketua Tim Advokasi Win-Ap, Sudiartha SH yang didampingi Nengah Nurlaba SH mengatakan, setelah pihaknya mendapatkan informasi dari salah satu relawan di Desa Bugbugan, Desa Senganan, Penebel yang menyatakan salah satu baliho Win-Ap dibakar orang tak dikenal Minggu (18/5).

Pihaknya kemudian meminta salah satu relawan melaporkan kasus tersebut ke Mapolsek Penebel. Kasus itu pun dilaporkan ke Mapolsek Penebel, pada hari Minggu siang itu oleh I Gusti Ngurah Ketut Darma Yoga. "Berdasarkan laporan itu kita mendatangi kapolsek Penebel, dan meminta agar kasus ini diusut dengan tuntas," jelasnya. Dikatakannya sambutan Kapolsek sangat baik ketika menerima Tim Advokasi Win-Ap. "Kita disambut baik oleh Kapolsek Penebel, dan beliau sendiri menyatakan kasusnya masih dalam penyelidikan," tegas Sudiartha. Modus pembakaran Baliho Win-Ap di Desa Bugbugan, Desa Senganan, Penebel itu hampir sama terjadi di tempat lainnya.

"Pelaku menggunakan bolot minuman mineral yang berisi bensin, kemudian menyulutnya dengan dupa yang menyala," jelasnya. Hal itu didasari karena di sekitar lokasi ditemukanya, satu botol minuman air mineral yang masih mengeluarkan aroma bensin, dan satu batang dupa bekas dibakar. "Kami menghimbau kepada masyarakat sekitar lokasi agar tidak resah dengan kejadian tersebut, tetap tenang," tukasnya. Kaposek Penebel AKP Rai Sudana seijin Kapolres Tabanan, membenarkan kalau Tim Advokasi Win-Ap bertandang ke kantornya hari ini meminta agar kasus pengerusakan baliho Win-Ap ditangai dengan tuntas. "Sejauh ini kasusnya masih dalam penyidikan kami," jelas Sudana. 

Reporter: bbn/sin



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami