Garuda-China Airlines Tandatangan MoU
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, BADUNG.
Guna meningkatkan kuaslitas pelayanan dan nilai tambah kepada para pengguna jasa sekaligus makin mengembangkan jaringan Grauda Indonesia melalui kerja sama operasi (codeshare),Garuda Indonesia dan China Airlines menandatangani Memorandum of Understanding (MoU).
Penandatanganan kerjasama ini langsung dilakukan President & CEO Garuda Indonesia, Emirsyah Satar dan President China Airlines, Huang-Hsiang Sun di Nusa Dua, Kamis (12/2).
Dalam MoU ini, kedua maskapai penerbangan melakukan kerjasama meliputi codeshare, kerjasama kargo, promosi bersama, yang tujuannya meningkatkan trafik antar kedua Negara serta pengembangan jaringan dan berbagai bentuk kerjasama lainnya.
Selama ini kerjasama yang sudah terjalin antar kedua maskapai ini, meliputi kerjasama codeshare rute Jakarta - Taipei dan Denpasar – Taipei dengan frekuensi satu kali per hari, masing-masing menggunakan pesawat A330 dan B744. Dalam hal ini, China Airlines bertindak sebagai ‘operating party’, sedangkan Garuda Indonesia sebagai ‘marketing party’, yakni menjual sejumlah kapasitas kursi.
“Garuda Indonesia diberi hak untuk menjual 45 seat per hari pada rute Denpasar – Taipei pp dan 30 seat untuk rute Jakarta – Taipei pp,†jelas Emirsyah Satar, di sela-sela acara penandatangan MoU.
Menurut Emirsyah, manfaat dari MoU ini, Garuda Indonesia memperoleh harga khusus (special Prorate Agreement/SPA) pada rute beyond Taipei seperti ke Asia, Jepang dan Amerika.
Sebaliknya China Airlines memeroleh harga special untuk rute Jakarta dan regional, serta rute domestik di Indonesia.
Dalam kerjasama SPA ini, lanjut Emirsyah, untuk sektor Jakarta ke regional dan domestic menggunakan penerbangan Garuda, sedangkan di sector Taipei ke beberapa kawasan di Asia, Jepang dan Amerika menggunakan penerbangan China Airlines.
“MoU ini akan memberikan nilai tambah bagi pengguna jasa kedua maskapai, karena selain makin banyak pilihan juga akan mendapat berbagai kemudahan dan kenyamanan dalam melakukan perjalanan,†jelas Emirsyah.
Sementara itu, President China Airlines Huang-Hsiang Sun optimis melalaui MoU ini akan mampu meningkatkan trafik antar kedua Negara, serta terbukanya peluang bagi penerbangan kerjasama antara kedua maskapai di masa mendatang.
Rencana di masa mendatang yang ditargetkan Mei, kerjasama akan dikembangkan pada rute Surabaya- Hongkong- Taipei, Surabaya-Singapura-Taipei, dan Denpasar-Hongkong-Taipei. Sementara kerjasama kargo akan diperluas pada pelaksanaan pemberian harga khusus kargo di rute Jakarta-Amerika, dan Jakarta ke Eropa menggunakan penerbangan China Airlines.
Reporter: bbn/sss