search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Napi LP Kerobokan Bali Kabur Lewat Lubang
Minggu, 6 Januari 2013, 19:07 WITA Follow
image

beritabali.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BADUNG.

Poniman (26), seorang narapidana Lembaga Pemasyarakatan Kerobokan,Denpasar, Bali berhasil kabur melarikan diri. Petugas LP kerobokan dibantu pihak kepolisian kini melakukan pencarian dan pengejaran terhadap napi tersebut.

Kaburnya napi kasus pencurian yang divonis penjara 1,5 tahun itu baru diketahui petugas Lapas Kerobokan Denpasar pada Minggu (6/1/2012)sekitar pukul 08.00 Wita, saat mereka mengecek sel para tahanan. "Sebelum berhasil kabur, dia menghuni sel di Blok A," ujar Kalapas Kerobokan I Gusti Ngurah Wiratna, Minggu (6/1/2012).

Wiratna mengakui, tugas kontrol saat ini kurang berjalan maksimal karena bangunan di dalam Lapas saat ini sedang dalam renovasi akibat kerusuhan tahun lalu. "Tugas kontrol saat ini kurang berjalan maksimal akibat bangunan di dalam Lapas saat ini dalam proses renovasi pasca kerusuhan lalu," tegasnya.

Berdasarkan hasil penyelidikan sementara, pihak Lapas Kerobokan menduga Poniman berhasil kabur lewat lubang bekas taman sebelah barat proyek gedung kantor Lapas. Poniman diduga mengetahui seluk beluk dan celah untuk kabur, mengingat setiap harinya ia bertugas memelihara taman di areal Lapas.

Menurut Wiratna, pihak Lapas Kerobokan Denpasar saat ini sedang membentuk tim pencarian serta berkoordinasi dengan polisi untuk menangkap kembali Poniman. Ia berharap pihak kepolisian bisa cepat menangkap napi yang berhasil kabur tersebut. 

Reporter: bbn/rob



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami