search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Puting Beliung Rusak Puluhan Rumah di Denpasar
Rabu, 11 Desember 2013, 19:03 WITA Follow
image

beritabali.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Beritabali.com, Denpasar. Akibat terjangan angin puting beliung, puluhan rumah warga di Denpasar, Bali dilaporkan rusak berat maupun ringan. Namun, hingga kini belum diketahui dampak korban akibat angin mirip Tornado tersebut.

Berdasarkan pantauan Beritabali.com, angin puting beliung melanda sejumlah kawasan di wilayah Denpasar dan Kuta, Bali. Dilaporkan, angin puting beliung yang terlihat mengamuk itu merusak puluhan rumah warga dikawasan Pedungan, Sesetan dan sekitarnya. "Banyak rumah warga hancur terutama bagian atapnya. Kini warga masih was-was dan siaga," ujar Yudi, salah seorang warga Denpasar, Rabu (11/12/2013).

Yudi menuturkan, Dalam peristiwa itu, sejumlah warga Bali sempat mengabadikan angin membentuk gulungan hitam dari awan dan berlari kencang. Menurutnya, angin puting beliung itu datang tiba-tiba dan diiringi hujan lebat.

"Mengerikan angin puting beliung itu bergerak dengan cepat dan berputar-putar dengan kencang. Banyak warga yang motret puting beliung di kejauhan," tuturnya.

Sementara itu, Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah III Denpasar Wayan Suardana mengaku telah laporan adanya peristiwa angin puting beliung tersebut. "Kita sudah menerima informasi puting beliung itu. Sekarang kita cek dan analisa terlebih dahulu," terangnya. [dws]

Reporter: -



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami