Koperasi Merah Putih Dorong Ekonomi Desa Jehem
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, BANGLI.
Program Koperasi Merah Putih (KDMP) yang dirancang pemerintah pusat disambut antusias oleh pemerintah desa di Kabupaten Bangli. Sejumlah desa mulai membentuk kepengurusan koperasi melalui musyawarah desa khusus dan menyiapkan struktur organisasi.
Seperti yang berlangsung di Desa Jehem, Kecamatan Tembuku, Bangli. Untuk menindaklanjuti arahan pemerintah pusat tersebut, digelar musyawarah desa khusus dan dari pertemuan tersebut, kepengurusan Koperasi Desa Merah Putih pun resmi dibentuk.
Prebekel Desa Jehem, Drs. I Nengah Tesan Darmayasa, pada Rabu (15/5/2025) menyatakan pihaknya berkomitmen menyukseskan keberadaan koperasi ini karena dinilai sangat bermanfaat bagi perekonomian masyarakat ke depan.
"Pihaknya berkomitmen untuk mensukseskan keberadaan koperasi desa merah putih karena diyakini kedepannya sangat bermanfaat bagi kemajuan perekonomian masyarakat," ujarnya.
Kini, pemerintah desa tinggal menuntaskan proses akta pendirian koperasi. Ke depan, Koperasi Desa Merah Putih di Desa Jehem tak hanya akan bergerak di bidang usaha simpan pinjam, tetapi juga menjadi pusat distribusi hasil pertanian, kerajinan, dan produk lokal lainnya.
Hal ini sejalan dengan kondisi Desa Jehem yang mayoritas warganya bergerak di sektor pertanian dan UMKM. Hadirnya koperasi ini diharapkan bisa menjadi wadah bagi hasil kerja keras masyarakat agar memperoleh hasil maksimal.
"Apalagi di Desa Jehem mayoritas masyarakat bergerak di bidang pertanian dan UMKM, sehingga dengan hadirnya KDMP, hasil kerja keras masyarakat bisa mendapatkan hasil yang maksimal," jelas Darmayasa.
Saat ini, jumlah anggota KDMP di Desa Jehem sudah mencapai 70 orang dan diharapkan akan terus bertambah. Pihak desa mengimbau masyarakat untuk segera bergabung agar tujuan koperasi sebagai tonggak pembangunan ekonomi berbasis kearifan lokal yang inklusif dan berkelanjutan dapat segera terwujud.
Editor: Redaksi
Reporter: bbn/bgl