search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Polisi Datang Memperingati, Siswa yang Hendak Konvoi Langsung Bubar
Kamis, 3 Mei 2018, 23:30 WITA Follow
image

beritabali.com/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, TABANAN.

Beritabali.com.Tabanan, Konvoi yang dilakukan siswa SMA di Tabanan saat merayakan kelulusan sempat diperingati oleh pihak kepolisian. Pihak kepolisian mendatangi mereka saat berkumpul di Taman Makan Pahlawan ( TMP ) Pancaka Tirta, Banjar Taman Sari, Desa Delod Peken, Tabanan pada Kamis (3/5). 
 
[pilihan-redaksi]
Setelah diberikan peringatan oleh pihak kepolsian sekitar pukul 12.30 Wita puluhan anak SMA yang mengenakan baju  yang sudah dicorat coret tersebut bubar. Sebelumnya aksi konvoi dengan sepeda motor sudah terlihat sejak pagi. Mereka sudah berkumpul di titik lapang seperti  depan Stadion Debes, Lapangan Alit Saputra Dangin Carik, dan Taman Makan Pahlawan Pancaka Tirta.  
 
 
 
Aksi para pelajar tersebut diawali dengan ritual corat coret baju seragam. Puas saling coret,  mereka kemudian bergerombolan melakukan aksi konvoi keliling kota Tabanan.  Siang menjelang sore konvoi masih berlangsung, mereka menuju objek-objek wisata. Seperti Jatiluwih, Bedugul, pun daerah pesisir seperti Pantai Yeh Gangga, Kedungu  dan objek wisata lainya di Tabanan. 
 
[pilihan-redaksi2]
“Ini bentuk kegembiraan kami merayakan kelulusan,” jelas salah satu siswa jurusan Pariwisata di Kecamatan Kediri.  Ia yang sepeda motornya sempat macet karena kehabisan BBM, terpaksa berhenti  di pinggir jalan untuk membeli bensin. 
 
“Ternyata sepeda motor saja kehabisan bensin, “ jelasnya terkekeh. Ia pun mengaku akan menuju ke Pantai Kedungu yang ada di Kecamatan Kediri. 
 
Hingar bingar pelajar di Kota Tabanan merayakan kelulusan ternyata tidak dilakukan oleh siswa  SMA 1 Penebel. Para siswa merayakan kelulusan dengan cara sembahyang di sekolah. Sebelum persembahyangan, para siswa diberikan pengarahan oleh aparat kepolisian. (bbn/nod/rob) 

Reporter: bbn/nod



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami