Motif 3 Tersangka Kasus Pembunuhan Aka di Munggu Karena Tersinggung
Selasa, 4 September 2018,
16:25 WITA
Follow
IKUTI BERITABALI.COM DI
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, BADUNG.
Beritabali.com,Badung. Kerja keras Tim Opsnal Reskrim Polsek Mengwi dan Polres Badung menyelidiki kematian pria asal Kabupaten Ngala, Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), Aka Haleku Maramba Naha (27), membuahkan hasil.
[pilihan-redaksi]
Tiga hari menyelidiki kasus tersebut, polisi berhasil menangkap 3 pelakunya, yakni I KAW alias Alit alias Ketut Bauk alias Nyamprut (20), IGKBSA (19) dan IGBDA alias Deva (21).
Tiga hari menyelidiki kasus tersebut, polisi berhasil menangkap 3 pelakunya, yakni I KAW alias Alit alias Ketut Bauk alias Nyamprut (20), IGKBSA (19) dan IGBDA alias Deva (21).
Menurut sumber kepolisian Polsek Mengwi, ketiga tersangka ditangkap terpisah, Senin (3/9) sore sekitar pukul 18.00 Wita. Awalnya ditangkap tersangka Alit dan Deva di perumahan di kawasan Jalan Tukad Balian Sidakarya, Denpasar Selatan. Menyusul kemudian tersangka I Gusti Kadek Bagus Surya Adiaksa ditangkap di wilayah Wanasara Tabanan.
“Setelah membunuh korban, ketiganya kabur berpindah-pindah tempat sehingga menyulitkan polisi menangkapnya. Ketiganya ditangkap terpisah,” beber sumber petugas, Selasa (4/9).
Setelah diperiksa di Mapolsek Mengwi, ketiga tersangka mengaku membunuh korban, Aka Haleku Maramba Naha karena ketersinggungan. Pasalnya, saat tersangka Alit mengajak dua temannya yakni tersangka Deva dan Adiaksa minum arak di warung bakar ikan tak jauh dari TKP penemuan mayat, korban marah.
“Jangan minum disini, disini tempat kerja,” hardik korban kepada Alit cs.
Tak terima dihardik, tersangka Alit marah dan berkelahi dengan korban hingga akhirnya dibantu oleh dua tersangka lainnya, Deva dan Adiaksa. Perkelahian terjadi di luar warung, tiga lawan satu. Namun karena kalah berkelahi, tersangka Alit mengambil pisau di dapur dan memburu korban hingga melakukan penikaman berkali-kali. Akibatnya ujung pisau terlepas dan korban tersungkur jatuh dan tewas di dalam got.
[pilihan-redaksi2]
Kapolres Badung AKBP Yudith Satrya Hananta yang dikonfirmasi terkait penangkapan pembunuh pria asal Sumba Timur membenarkannya. Kapolres enggan berkomentar banyak karena rencananya Polres Badung akan merillis kasus tersebut hari ini (5/9). “Besok (hari ini, red) kasusnya akan dirillis,” bebernya.
Kapolres Badung AKBP Yudith Satrya Hananta yang dikonfirmasi terkait penangkapan pembunuh pria asal Sumba Timur membenarkannya. Kapolres enggan berkomentar banyak karena rencananya Polres Badung akan merillis kasus tersebut hari ini (5/9). “Besok (hari ini, red) kasusnya akan dirillis,” bebernya.
Seperti diberitakan, Aka Haleku Maramba Naha ditemukan tewas dengan posisi telungkup di got Jalan Bypass Munggu, Mengwi menuju arah Tanah Lot, Tabanan, Minggu (2/9). Selain mengalami luka bacokan senjata tajam di punggung belakang kanan, gagang pisau ditemukan disamping korban. Tidak ada indikasi perampokan karena barang-barang korban diantaranya HP dan dompet masih utuh di lokasi kejadian. (bbn/Spy/rob)
Berita Badung Terbaru
Reporter: bbn/bgl