Hari Ini, Pendaftaran Terakhir Lomba Mancing Petitenget Festival
Rabu, 5 September 2018,
09:55 WITA
Follow
IKUTI BERITABALI.COM DI
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, BADUNG.
Beritabali.com,Badung. Lomba memancing dalam rangkaian Petitenget Festival 2018 akan ditutup hari ini (5/9) di Bangsal atau Pos Polair Petitenget, Kerobokan, Badung.
[pilihan-redaksi]
Lomba memancing yang terbagi dalam 2 kategori yaitu, di pesisir, maupun di tengah laut ini akan dilaksanakan pada hari Minggu 16 September 2018. Untuk waktu open sea fishing tournament rencananya akan dilakukan mulai dari, Pukul 07.00 Wita sampai 13.00 Wita dengan base tournament pontoon KUB Petitenget.
Lomba memancing yang terbagi dalam 2 kategori yaitu, di pesisir, maupun di tengah laut ini akan dilaksanakan pada hari Minggu 16 September 2018. Untuk waktu open sea fishing tournament rencananya akan dilakukan mulai dari, Pukul 07.00 Wita sampai 13.00 Wita dengan base tournament pontoon KUB Petitenget.
"Bagi pecinta mancing di Badung, Denpasar dan seluruh Bali. Masih bisa lakukan pendaftaran yang telah kami buka mulai dari tanggal 15 Juli sampai 5 September 2018," jelas Koordinator lomba mancing dalam rangkaian Petitenget Festival, I Gede Widastra, belum lama ini di Kerobokan, Badung.
Dirinya memaparkan, dalam perlombaan nantinya para peserta lomba kemungkinan akan memperoleh berbagai jenis ikan air laut. Mulai dari, spesies ikan jenis trevally sampai ikan Tuna.
[pilihan-redaksi2]
"Adapun berbagai jenis ikan yang kemungkinan bisa diperoleh oleh para peserta seperti Spesies Trevally seperti Giant Trevally (GT), Yellow Fin Trevally, Big Eye Trevally, Golden Trevally, Blue Fin Trevally. Snapper seperti, Ruby Snapper, Red Bass, Green Job Fish, Kurisi Aju seperti, Amberjack, Kerapu serta spesies ikan laut Tuna," ucapnya.
"Adapun berbagai jenis ikan yang kemungkinan bisa diperoleh oleh para peserta seperti Spesies Trevally seperti Giant Trevally (GT), Yellow Fin Trevally, Big Eye Trevally, Golden Trevally, Blue Fin Trevally. Snapper seperti, Ruby Snapper, Red Bass, Green Job Fish, Kurisi Aju seperti, Amberjack, Kerapu serta spesies ikan laut Tuna," ucapnya.
Widastra juga menjelaskan dalam perlombaan nantinya para peserta lomba dapat menggunakan beberapa teknik memancing diantaranya seperti, Jigging, Trolling, Casting, Popping dan Dasaran. (bbn/aga/rob)
Berita Badung Terbaru
Reporter: bbn/aga