search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Ribuan Krama Iringi Upacara Melasti di Pura Agung Besakih
Sabtu, 2 Maret 2019, 15:45 WITA Follow
image

beritabali.com/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, KARANGASEM.

Beritabali.com, Karangasem. Ribuan orang pengiring umat hindu dari seluruh Bali ikuti upacara melasti Ida Bhatara di Pura Agung Besakih sebagai rangkaian dari Karya Panca Bali Krama ke Segara Watuklotok, Klungkung, Sabtu (02/03).
 
[pilihan-redaksi]
Dalam upacara melasti ini, ada sebanyak 31 Jempana pelinggihan Ida Bhatara yang terdiri dari prelingga Catur Lawe seperti Ida Ratu Pande, Ratu Pasek, Ratu Penyarikan dan Ratu Dukuh. Kemudian Prelingga Ida Bhatara Lingsir Pura Besakih dan 19 Pedarmaan serta Prelingga di Pura Pura Penembahan yang ada di Pura Agung Besakih.
 
Prelingga atau Jempana diusung oleh ribuan pengiring dengan berjalan kaki menuju pantai Watuklotok. Iringan diawali iring iringan dari  prelinggan Ida Ratu Pande dengan ciri khas pengiring berpakaian serba merahnya. Sementara itu, menurut Bendesa Adat Besakih yang juga selaku Prawartake Karya, Jero Mangku Widiarta menjelaskan, untuk jaraknya kurang lebih total keseluruhan berjarak sekitar 70 kilometer. 
 
[pilihan-redaksi2]
Untuk jalur yang ditempuh melalui jalur utama ke Pura Besakih, yakni melewati jalur Rendang, Bukit Jambul, Klungkung dan Menuju ke Pantai Watuklotok. Sementara, pada saat mantuk atau kembali, seluruh Pralinggan Atau jempana akan katuran mererepan di Pura Penataran Agung Klungkung. Setelah itu keesokan paginya perjalanan kembali dilanjutkan menggunakan rute jalur Satrie, Paksebali Sidemen, namun terlebih dahulu Pralingga katuran simpang di Pure Puseh Desa Adat Toh jiwa.
 
Setelah simpang di Pure Puseh Tohjiwa, iring iringan kembali bergerak menuju Talibeng, kemudian kembali katuran mererepan di Pura Puseh Tobela. Setelah itu pada pagi harinya iringan dilanjutkan melewati jalur Selat, Muncan, Batusesa dan kembali mesandekan di Pure Pesimpangan sebelum langsung melinggih di Pura Penataran Agung Besakih. (bbn/igs/rob)

Reporter: -



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami