PKB Badung ke-41 Usung Tema Bayu Pramana
Jumat, 31 Mei 2019,
23:00 WITA
Follow
IKUTI BERITABALI.COM DI
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, BADUNG.
Beritabali.com, Badung. Pemerintah Kabupaten Badung menggelar Pembukaan Pesta Kesenian Bali (PKB) XLI (ke-41) Kabupaten Badung, di Jaba Pura Lingga Bhuwana, Puspem Badung, Jumat (31/5) lalu.
[pilihan-redaksi]
PKB kali ini mengangkat tema "Bayu Pramana" yang memiliki arti Memuliakan Sumber Daya Angin. Acara ini dibuka Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta bersama Wabup. I Ketut Suiasa, Ketua DPRD Badung I Putu Parwata ditandai dengan Pemukulan Gong.
PKB kali ini mengangkat tema "Bayu Pramana" yang memiliki arti Memuliakan Sumber Daya Angin. Acara ini dibuka Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta bersama Wabup. I Ketut Suiasa, Ketua DPRD Badung I Putu Parwata ditandai dengan Pemukulan Gong.
Turut hadir Sekda Kab. Badung I Wayan Adi Arnawa, Kadis Kebudayaan IB Anom Bhasma, Ketua TP PKK Badung Ny. Seniasih Giri Prasta, Ny. Kristiani Suiasa, Ny. Rasniathi Adi Arnawa, Ketua Gatriwara Ny. Ayu Suarthini Parwata, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kab. Badung, Pimpinan Organisasi Kewanitaan Kabupaten Badung serta Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Badung, PHDI, Widya Sabha dan Listibiya Kabupaten Badung, Camat, Perbekel dan Lurah se-Kabupaten Badung.
Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada peserta yang sudah ikut berpartiaipasi dalam PKB yang diadakan setiap tahun di Kabupaten Badung.
"Kami ucapkan terima kasih kepada seluruh peserta sekaa dan sanggar atas partisipasinya yang sudah ikut dalam kegiatan menyambut Pesta Kesenian Bali ke-41 tahun ini di Kabupaten Badung," ucap Bupati Giri Prasta.
PKB di kabupaten badung tahun ini mengusung tema "Bayu Pramana" yang bermakna (memuliakan sumber daya angin). Melalui tema PKB tahun ini Bupati Giri Prasta ingin mengajak seluruh element masyarakat untuk selalu ingat akan manfaat "Bayu" angin di dalam kehidupan sehari-hari melalui karya-karya seni dan budaya agar tetap ajeg dan lestari.
"Ajang PKB ini merupakan sarana untuk mengajegkan serta melestarikan adat, agama, tradisi, seni dan budaya Bali yang adi luhung sesuai point ke-4 Pola Pembangunan Nasioanal Semesta Berancana (PPNSB)," terangnya.
[pilihan-redaksi2]
Lebih lanjut dikatakan di Kabupaten Badung sedang berlangsung pembangunan Panggung Pemuda Budaya yang akan menjadi Ikon untuk sekaa teruna dan pelaku seni budaya yang akan rampung pembangunannya pada bulan Agustus. Bupati Giri Prasta memastikan Hari jadi Kota Mangupura dapat terselenggara di Panggung Pemuda Budaya.
Lebih lanjut dikatakan di Kabupaten Badung sedang berlangsung pembangunan Panggung Pemuda Budaya yang akan menjadi Ikon untuk sekaa teruna dan pelaku seni budaya yang akan rampung pembangunannya pada bulan Agustus. Bupati Giri Prasta memastikan Hari jadi Kota Mangupura dapat terselenggara di Panggung Pemuda Budaya.
"Tahun ini semoga dengan selesainya pembangunan Panggung yang akan dinamakan Giri Nata Mandala, astungkara akan menjadi Panggung termegah se-Asia Tenggara dan akan menjadi tempat berlangsungnya event-event nasional dan Internasional," ujar Bupati Giri Prasta.
Di akhir sambutannya Bupati berpesan kepada Duta perwakilan Kab. Badung pada PKB Bali tahun ini agar mengikuti ajang dan pentas seni budaya dengan baik penuh semangat dan profesionalitas. (bbn/humasbadung/rob)
Berita Badung Terbaru
Reporter: Humas Badung