search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Keturunan Pahlawan Nasional I Gusti Ketut Jelantik Datangi Dewan Karangasem
Senin, 19 Agustus 2019, 15:35 WITA Follow
image

beritabali.com/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, KARANGASEM.

Beritabali.com, Karangasem. Keturunan Pahlawan Nasional, I Gusti Ketut Jelantik bersama Kumpulan Pemuda Karangasem (KPK) siang ini, Senin (19/08/2019) mendatangi Gedung DPRD Kabupaten Karangasem.
 
[pilihan-redaksi]
Kedatangan sejumlah pihak keluarga keturunan Pahlawan Nasional ini bersama KPK dalam rangka untuk menyampaikan aspirasi mendukung dan mendorong pemerintah untuk segera membangun kembali patung pahlawan nasional I Gusti Ketut Jelantik yang merupakan kebanggaan pemuda Karangasem.
 
"Seperti yang kita lihat kondisinnya saat ini sungguh sangat memperihatinkan, kami berharap perbaikannya nanti bisa dijadikan skala prioritas," kata Putri Cahya Ningsih Korlap KPK Karangasem.
 
Gusti Agung Arya Dewantara salah seorang perwakilan dari keturunan pahlawan nasional mengatakan bahwa pihaknya setelah rusaknya patung Pahlawan Nasional tersebut sudah lama memiliki keinginan bertemu dan bicara kepada pemerintah selaku pemengang kewenangan terkait perbaikannya. 
 
"Kami merasa dilema, jika kami ngotot mungkin nanti takutnya dikira ada kepentingan lain di balik ini semua," ujarnya.
 
Hingga kebetulan saat hari raya Kuningan datang kelompok pemuda KPK minta doa restu untuk melakukan aksi menggugah pemerintah agar segera melakukan pembangunan patung ini kembali.
 
 "Kami tidak menyangka atas aksi pemuda ini, kami ucapkan terimakasih. Mudah mudahan lewat kedatangan kami ke DPRD apa yang menjadi keinginan masyarakat karangasem, kami khsusnyan selaku ahli waris bisa dikabulkan," ujarnya.
 
Sementara itu Ketua DPRD Sementara, I Gede Dana yang menerima langsung kedatangan pemuda dan keluarga pahlawan nasional ini didampingi Sekwan I Wayan Ardika beserta Kabag Humas, I Gede Waskita Sutadewa langsung menyebutkan kata - kata Jas Merah jangan sekali kali melupaka sejarah karena orang yang melupakan sejarah (leluhur) maka segala apa yang dilakukan tidak akan pernah tercapai ataupun berhasil.
 
Terkait dengan kondisi patung pahlawan ini, dirinya juga merasa sedikit risih ketika mengikuti kegiatan renungan suci seharusnya seharusnya sebelum acara tersebut menurutnya patung mestinya sudah selesai diperbaiki. "Paling tidak patung beliau biar layak dilihat," terang Gede Dana.
 
Dirinya menjelaskan dalam rangka perbaikan patung ini memgingat sekarang sudah menginjak Agustus akhir, dalam aturan perancangan APBD memungkinkan di perubahan, hanya saja saat ini masih menunggu kelengkapan DPRD untuk bahas APBD Perubahan.
 
"Saya berjanji akan terus mendorong untuk perbaikan patung ini. Tahun anggaran paling lambat 15 Desember selesai. Kalo tidak di Anggaran perubahan nanti agar di pembahasan KUA PPAS dianggarkan," kata Gede Dana.
 
Gede Dana juga langsung meminta Sekwan agar segera berkonsultasi dengan dinas terkait yang membidangi hal ini untuk mengetahui berapakah butuh anggaran untuk perbaikan patung ini. Bahkan Gede Dana juga dengan tegas mengatakan apabila lewat Dinas terkait tidak mau dianggarkan maka aspirasinya sendiri yang akan dipergunakan.
 
"Kalau tidak mau dianggarkan pakai aspirasi saya saja nanti," tegasnya.
 
[pilihan-redaksi2]
Kondisi patung pahlawan ini juga sempat viral di medsos hingga sampai ke telinga Gubernur Bali. Saat itu, Gubernur Koster bahkan langsung menelpon Gede Dana mengatakan jika Kabupaten tidak mampu untuk memperbaiki maka Provinsi yang akan perbaiki.
 
"Ini Prinsip bagi saya untuk memperbaiki hal seperti ini. Seberapa pun kita berusaha kalo tidak ingat dengan leluhur maka tidak akan pernah berhasil," tandas Gede Dana.
 
Di akhir pertemuan ini, Perkumpulan Pemuda Karangasem bersama pihak keturunan pahlawan nasional Gusti Ketut Jelantik melakukan penyerahan petisi yang berisi tanda tangan untuk mendukung perbaikan patung pahlawan nasional ini. (bbn/igs/rob)

Reporter: -



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami