search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Gubernur BI Apresiasi Program Pengembangan UMKM KPw BI Provinsi Bali
Senin, 18 November 2019, 09:25 WITA Follow
image

beritabali.com/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, GIANYAR.

Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo mengapresiasi program pengembangan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) terutama yang dilakukan oleh Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia (BI) Provinsi Bali.

[pilihan-redaksi]
Hal ini karena telah berhasil mendukung pelaksanaan program strategis pengendalian inflasi, pengembangan komoditas ekspor atau substitusi impor, penciptaan akses keuangan melalui pendampingan UMKM menjadi bankable, program onboarding UMKM dalam rangka menyongsong ekonomi digital dan promosi produk UMKM di eksibisi internasional.

"Ya, karena telah berhasil mendukung pelaksanaan program strategis BI," jelasnya di Desa Tampaksiring, Kabupaten Gianyar, Minggu (17/11). 

Meski demikian, kerja sama dan koordinasi harus tetap dilanjutkan dengan baik saat ini maupun yang akan datang.

"Kami mengharapkan, kerja sama dan koordinasi dengan stakeholder dalam rangka pengendalian inflasi, seperti yang telah dilakukan di Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID), maupun pengembangan UMKM, dapat terus dilanjutkan," ujarnya.

Dia mengharapkan, KPw Provinsi Bali agar terus mampu melanjutkan dukungan nyata kepada masyarakat melalui program-program kerja yang ada kedepannya.

Reporter: bbn/aga



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami