Warga Menolak Tes Swab di Tabanan Akhirnya Ditangani Polsek
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, TABANAN.
Dua warga di Banjar Dukuh Pulu Kaja, Desa Mambang, Kecamatan Selemadeg Timur menolak tes swab karena merasa sehat. Padahal mereka sempat kontak erat dengan pasien Covid-19. Untuk membujuk agar seluruh masyarakat tak khawatir, jajaran Polsek Selemadeg Timur turun langsung memberikan penjelasan.
Membujuk masyarakat yang menolak tes swab langsung dipimpin Kapolsek Selemadeg Timur AKP Ida Bagus Mehendra. Dua warga yang menolak rapid test ini awalnya kontak erat dengan pasien positif sebelumnya pada Rabu (30/12) lalu.
"Kita ikut turun dampingi satgas agar mereka mau untuk swab test," ujarnya, Minggu (3/1). Di Kecamatan Selemadeg Timur per-tanggal 2 Januari 2021, total pasien positif COVID-19 berjumlah 14 orang. Mereka seluruhnya telah menjalani isolasi di hotel terintegrasi.
"Ada warga yang tolak rapid test ini memang menyulitkan petugas, namun kita tetap akan terus berusaha untuk membantu membujuk," tegasnya.
Dia menambahkan banyak warga menolak tes swab karena mereka merasa sehat, namun mereka tidak sadar dapat menularkan.
"Inilah tugas yang harus kami lakukan sebagai bagian Satgas Covid kecamatan untuk memberikan pemahaman kepada warga disamping selalu mengingatkan untuk warga agat tetap terapkan Prokes yaitu 3 M (Pakai Masker, Mencuci Tangan, Hindari Kerumunan)," ujar AKP Ida Bagus Mahendra.
Reporter: bbn/tab