search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Pemudik Positif Covid-19 Batal Berangkat ke Jawa, Kini Isolasi di Hotel
Rabu, 5 Mei 2021, 19:35 WITA Follow
image

beritabali/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BADUNG.

Sempat menjalani Rapid Tes oleh petugas Puskesmas Mengwi Badung, seorang pemudik batal diberangkatkan ke Pulau Jawa melalui keberangkatan Terminal Type A Mengwi Badung, Selasa 4 Mei 2021. 

Pemudik yang namanya dirahasiakan ini terpapar covid-19 dan kini menjalani isolasi di Hotel Bakung Jalan Kartika Plaza Kuta. 

Hal ini disampaikan Kabag Ops Polres Badung, Kompol I Putu Ngurah Riasa yang diwawancara di Terminal Mengwi, Rabu 5 Mei 2021. Ia membenarkan adanya lonjakan pemudik yang akan pulang ke kampung halamanya, sejak Selasa 4 Mei 2021. Bahkan, hingga siang kemarin jumlah pemudik yang berangkat melalui Terminal Mengwi sekitar 200 lebih orang diangkut sekitar 20 armada bus.

Kompol Riasa menerangkan sebagian besar pemudik yang "curi start" karena larangan mudik tertanggal 6 Mei 2021 itu tidak mengantongi surat swab antigen negatif Covid-19. Sehingga para pemudik itu diturunkan di Terminal Mengwi. Para pemudik disarankan untuk jalani Rapid Antigen sebelum melanjutkan perjalanan. 

"Ya, dari Selasa terjadi lonjakan pemudik. Bahkan hari ini (Rabu) masih terjadi lonjakan. Tapi hari ini hanya setengah hari saja. Sementara besok (hari ini) sama sekali tidak mengizinkan pemudik bila tidak mengantongi surat Surat Izin Keluar Masuk (SIKM)," ungkapnya. 

Selanjutnya, ratusan pemudik dilayani swab antigen di Terminal Mengwi oleh petugas kesehatan dari Puskesmas Mengwi. Menurutnya, swab antigen ini penting untuk kesehatan pemudik itu sendiri. 

"Jadi, dari hasil tes swab antigen kemarin (Selasa) satu orang pemudik tujuan Pulau Jawa positif terpapar Covid-19. Ia dikarantina di Hotel Bakung, Kuta. Pemudik yang tak mau swab antigen tak boleh meneruskan perjalanan. Terpaksa mereka semua turut," tegasnya. 

Diungkapkan Kompol Riasa, pengecekan pemudik di Terminal Mengwi sudah dikoordinasikan ke pengelola terminal dan adalah bagian dari sinergitas. Jika di Terminal Mengwi tidak diperketat maka akan terjadi penumpukan di Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana. Itu bisa berakibat melanggar Protokol Kesehatan (Prokes). 

"Kasihan petugas jaga di Jembrana kalau tidak ada sinergi. Harapannya di Jembrana hanya memeriksa kendaraan yang lolos lewat jalur tikus saja yang diperiksa di sana. Mulai besok sama sekali tidak ada tolerir. Hanya bus berstiker khusus saja yang beroperasi," ungkapnya.

Reporter: bbn/bgl



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami