Pencuri Celana Dalam di Kalibukbuk Buleleng Terekam CCTV, Begini Ciri-cirinya
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, BULELENG.
Salah seorang warga Banjar Dinas Celuk Buluh Desa Kalibukbuk, Buleleng resah usai peristiwa pencurian celana dalam yang menimpa dirinya terekam kamera pengawas CCTV.
Peristiwa pencurian kembali menimpa warga Banjar Dinas Celuk Buluh, Desa Kalibukbuk. Salah satu warga Bety Agustini mengaku kehilangan empat potong celana dalam miliknya yang sedang dijemur di halaman rumah. Bety Agustini mengaku saat itu tengah beraktivitas di dapur dengan iparnya.
Ia kemudian mendengar tetangganya Komang Arsana berteriak maling. Pelaku yang diteriaki langsung mengendarai motornya ke arah barat. Beruntung peristiwa tersebut terekam kamera pengawas CCTV yang dipasang di depan rumah.
"Ketika tetangga teriak maling saya langsung cek CCTV, orangnya kurus tinggi, cowok, pakai masker dan helm bawa motor scoppy," terangnya.
Bety mengaku resah jika saja pakaian dalam tersebut digunakan untuk hal-hal yang tidak diinginkan. Namun hingga saat ini dirinya belum berencana untuk melapor ke pihak berwajib.
"Ada rasa takut lah, saya jadi trauma menjemur pakaian di depan rumah lagi," imbuhnya.
Kelian Banjar Dinas Celuk Buluh Putu Suardika mengatakan peristiwa ini sedikit aneh mengingat yang dicuri merupakan celana dalam. Namun dirinya tetap bersyukur tidak ada barang berharga lain yang hilang.
"Kedepan kita harus berhati-hati lagi untuk mengawasi orang yang datang ke wilayah celuk buluh, apalagi ini wilayah pariwisata jadi tidak bisa membendung orang luar datang,“ jelasnya.
Ditanya soal penjagaan, Putu Suardika menerangkan jika sudah menerima mandat dari Perbekel Kalibukbuk untuk melakukan penjagaan yang lebih ketat. Tidak bisa dipungkiri jika pada masa pandemi banyak oknum yang melakukan tindakan kriminal yang bisa meresahkan masyarakat.
"Saya sudah informasikan kepada warga dan RT untuk bisa melakukan ronda masing-masing," tutupnya.
Reporter: bbn/sin