search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Multitalenta, Siswi SMP di Negara Ini Punya Segudang Prestasi
Kamis, 7 Juli 2022, 20:30 WITA Follow
image

beritabali/ist/Multitalenta, Siswi SMP di Negara Ini Punya Segudang Prestasi.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, JEMBRANA.

Siswi kelas 8 di SMPN 1 Negara Ni Putu Vidya Nirmala Suwarbawa (13) punya segudang prestasi baik di dalam atau di luar sekolah.

Remaja yang tinggal Jalan Pulau Sumbawa, Menega, Kelurahan Dauhwaru, Kecamatan Jembrana memiliki prinsip bahwa belajar itu butuh kesabaran dan ketelitian dan jangan mudah bosan walau itu terkadang menghantuinya sebagai seorang siswi di sekolah. 

"Libur sekolah selama 5 minggu justru bukannya bermain game, gadget, atau liburan keluar kota. Saya justru memacu dengan kegiatan belajar, karena walau masuk sepuluh besar di sekolah sebagai siswi berprestasi, saya lebih memfokuskan agar naik dari peringkat lagi," katanya. 

Penggemar alunan musik Kitaro ini punya kiat yang jitu agar lebih berkonsentrasi dan fokus saat belajar dan menyerap materi pelajaran dengan baik. 

"Disiplin dan belajar terus adalah batu asah dimana pisau tumpul bakat diasah sampai menjadi cukup tajam,  demikian juga ilmu. Belajar juga demikian, itu butuh ketekunan dan jangan mudah lelah," ungkapnya saat ditemui, Kamis (7/7/2022). 

Sejak SD dari kelas 1 sampai kelas 6, ia selalu ranking 1 di kelasnya. Vidya juga pernah berprestasi di tingkat Kecamatan dan di bidang non akademik juara tari Kupu-Kupu Tarum peringkat kedua, untuk tari Manuk Rawa peringkat ketiga. Selain itu, ia juga menjuarai peragaan busana sebagai juara satu. 

Tak hanya itu, di bidang sastra, ia juara ke-2 lomba bercerita Kepahlawanan tingkat kabupaten dan lomba-lomba bercerita Keagamaan juara 1 tingkat kabupaten dan juara 3 tingkat Provinsi Bali. 

"Dan banyak lagi juara satu dan dua Sloka. Bahkan lomba baca puisi juara tiga tingkat kabupaten," bangganya. 

Yang paling berkesan, menurutnya, adalah ikut ajang Pesta Kesenian Bali atau PKB tahun 2018-2019 dalam ajang lomba Lagu Pop Bali. Selain itu pernah mengikuti Lomba Ngelontar mewakili sekolah dan saat ini masih tahap seleksi Megending Rare yang diadakan stasiun TV. 

Vidya yang mengidolakan sosok Isaac Newton itu ingin bercita-cita sebagai dokter dan bisa meraih beasiswa. Selain itu, Vidya ternyata juga piawai bermain keyboard dan kini sedang menekuni alat musik gitar. Yang terpenting semuanya dijalani dengan penuh riang dan gembira.

Editor: Robby

Reporter: bbn/jbr



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami