search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Tak Melulu Tahi Lalat, Ini Lima Gejala Kanker Kulit Yang Langka
Minggu, 14 Mei 2023, 08:05 WITA Follow
image

beritabali.com/cnnindonesia.com/Tak Melulu Tahi Lalat, Ini Lima Gejala Kanker Kulit Yang Langka

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, NASIONAL.

Melanoma dianggap sebagai bentuk kanker kulit yang paling mematikan. Untuk itu, Anda perlu mengetahui gejala kanker kulit demi penanganan yang lebih cepat.

Selain pemakaian tabir surya dan pemeriksaan rutin, memantau perubahan kulit juga penting untuk dilakukan demi mendeteksi melanoma.

Ahli dermatologi Alexander Witkowski mengatakan, banyak kasus melanoma yang dikenali sendiri oleh pasien. Mereka umumnya melihat perubahan tahi lalat.

"Lebih dari separuh kasus melanoma ditemukan oleh pasien yang melihat perubahan pada tahi lalat," ujar Witkowski, melansir Insider.

Tahi lalat asimetris memang jadi salah satu gejala kanker kulit yang paling umum. Namun di luar itu, sebenarnya ada banyak tanda yang jarang disadari dan terbilang langka. Apa saja?

1. Bintik-bintik baru di telapak kaki atau tangan

Ada beberapa area tubuh yang berisiko lebih tinggi terkena melanoma, terutama pada orang berkulit gelap. Area tubuh tersebut adalah telapak kaki dan tangan bagian dalam.

Musisi Bob Marley adalah salah satu kasus melanoma yang dimulai dari lesi di jari kakinya.

Waspada dan segera periksakan diri ke dokter jika Anda menemukan bintik-bintik baru di area telapak kaki dan tangan.

2. Goresan pada kuku

Melanoma juga dapat muncul sebagai garis panjang dan gelap di bawah kuku, baik pada tangan dan kaki.

3. Lesi pada kelopak mata, bibir, atau alat kelamin

Lesi kulit pada kelopak mata, bibir, dan alat kelamin juga bisa jadi tanda melanoma. Kondisi satu ini dikenal sebagai melanoma mukosa.

Untungnya, melanoma jenis ini lebih mudah dikenali. Lesi biasanya muncul dengan warna yang lebih gelap dan menarik perhatian.

4. Tahi lalat tidak berwarna

Melanoma merah muda terbilang langka. Melanoma ini ditandai dengan tahi lalat tanpa pigmen yang terlihat alias tak berwarna.

Biasanya, tahi lalat akan terlihat seperti bintik kecil berwarna merah mudah atau putih yang dapat tumbuh dengan cepat. Maka dari itu, penting untuk menyadarinya sejak awal.

5. Perhatikan bola mata

Terkadang, melanoma bisa terbentuk di bagian belakang bola mata. Melanoma jenis ini terbilang jarang.

Pada sebagian besar kasus, pasien pertama-tama akan mengalami perubahan penglihatan, tekanan pada mata, atau sakit kepala.

Demikian beberapa gejala melanoma yang langka dan jarang disadari. Penting bagi Anda untuk selalu memperhatikan perubahan pada kulit demi mendapatkan penanganan yang tepat.(sumber: cnnindonesia.com)
 

Editor: Juniar

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami