search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Kalahkan Italia, Uruguay Juara Piala Dunia U-20
Senin, 12 Juni 2023, 08:35 WITA Follow
image

beritabali.com/cnnindonesia.com/Kalahkan Italia, Uruguay Juara Piala Dunia U-20

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DUNIA.

Uruguay berhasil jadi juara Piala Dunia U-20 2023 setelah mengalahkan Italia dengan skor 1-0 di Estadio Unico Diego Armando Maradnoa, Minggu (11/6) waktu setempat.

Uruguay lebih mendominasi permainan sejak awal babak pertama dimulai. Anderson Duarte dan kawan-kawan terus menekan pertahanan Italia.

Italia kemudian menghabiskan lebih banyak waktu untuk bertahan alih-alih coba menyusun serangan. Kiper Italia, Sebastiano Desplanches dipaksa bekerja keras sepanjang babak pertama yang berakhir imbang tanpa gol.

Memasuki babak kedua, Uruguay masih jadi tim yang lebih banyak mendominasi serangan. Sebaliknya, Italia belum banyak memberi ancaman ke lini pertahanan Uruguay.

Pelatih Italia, Carmine Nunziata lalu memutuskan melakukan sejumlah pergantian pemain demi mengubah alur permainan. Mattia Zanotti, Daniele Montevago, dan Francesco Pio Esposito diturunkan ke lapangan.

Pertarungan Uruguay vs Italia ini sendiri berlangsung keras dan sengit. Sejumlah benturan terjadi di antara kedua pemain. Desplanches termasuk pemain yang sering beradu saat coba mengamankan gawang.

Walaupun Uruguay terus menyusun serangan dan menekan, lini pertahanan Italia yang dikomandoi oleh Daniele Ghilardi bisa tampil cukup solid.

Pada menit ke-80, Italia harus bersiap bermain dengan 10 orang. Wasit Glenn Nyberg langsung mengangkat kartu merah setelah Matteo Prati menempatkan kakinya ke lutut Andreas Ferrari.

Namun setelah wasit melihat tayangan VAR, wasit akhirnya menganulir keputusan tersebut dan hanya memberikan kartu kuning.

Setelah bertubi-tubi mengirimkan serangan bergelombang, Uruguay akhirnya bisa membobol gawang Italia di menit ke-86 lewat Luciano Rodriguez. Rodriguez berada di posisi yang pas untuk menyundul bola ke gawang saat kemelut terjadi di kotak penalti Italia.

Wasit sempat berdiskusi dengan wasit VAR usai momen itu dan mengesahkan gol tersebut.

Italia berupaya mencari gol oenyama kedudukan, termasuk saat wasit memberikan waktu tambahan 11 menit. Tetapi mereka tetap kesulitan melakukan serangan ke pertahanan Uruguay. Skor 1-0 untuk Uruguay bertahan hingga akhir pertandingan.(sumber: cnnindonesia.com)


 

Editor: Juniar

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami