Dua Bule Rusia Adu Jotos di Petitenget Alami Luka Serius Dilarikan ke Rumah Sakit
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, BADUNG.
Beginilah jadinya kalau dua bule adu jotos gegara remas pantat wanita, keduanya pun berkelahi dan dilarikan ke rumah sakit BIMC, Kuta, akibat mengalami luka-luka serius.
Insiden perkelahian ini terjadi di depan toko Candra Jalan Petitenget No.2000x, Kelurahan Kerobokan Kelod, Kuta Utara, Badung, pada Minggu 3 Maret 2023 sekitar pukul 02.30 dini hari.
Perkelahian dua bule ini viral di media sosial. Bahkan, warga yang menonton tidak hanya warga lokal tapi sejumlah warga asing ikut menyoraki perkelahian itu.
Diinformasikan, aksi adu jotos ini terjadi saat kedua bule itu mabuk diduga akibat pengaruh alkohol. Sumber menyebutkan, kedua bule asal Rusia itu sebelumnya cekcok mulut di sebuah tempat hiburan malam di kawasan Petitenget, Kuta Utara, Badung.
"Mereka sempat kenalan, minum bareng sama wanita asing di tempat hiburan tersebut," beber sumber, pada Selasa 5 Maret 2024.
Perkenalan itu ternyata singkat. Sebab saat mereka joget-joget, salah satu di antara dua bule ini menepuk dan remas pantat wanita asing itu. Melihat aksi pelecehan seksual itu, bule asing yang baru dikenalnya tidak terima.
Melihat situasi ricuh, wanita itu pamit pulang. Dua bule itu lantas mengantar seorang teman wanitanya kembali ke Putu Bali Villa. Setelah itu, para pria ini kembali ke luar menuju ke toko Candra untuk membeli minuman (BIR).
Di TKP mereka saling singgung kejadian tersebut. Hingga aksi saling tantang dengan cara pandang-pandangan pandang. "Mereka cekcok mulut, berujung dorong hingga terjadi perkelahian," beber sumber.
Akhirnya, kedua bule itu berkelahi dari dalam toko hingga ke emperan. Keduanya pun sama-sama mengalami luka serius pada bagian kepala karena saling pukul dengan botol bir. Karena luka yang mereka alami serius, waega pun membawanya ke rumah sakit BIMC, Kuta.
"Keduanya menjalani perawatan di Rumah Sakit BIMC. Seorang mengalami luka terbuka pada bagian kepala sebelah kiri, dan seorang lagi mengalami luka terbuka pada bagian dada sebelah kiri, bagian lengan atas sebelah kiri dan bagian atas lengan sebelah kanan," ungkap sumber.
Dihubungi awak media, Kapolres Badung AKBP Teguh Priyo Wasono enggan berkomentar banyak. "Belum ada laporan, dan kami sementara mengecek," singkatnya, pada Selasa 5 Maret 2024.
Editor: Redaksi
Reporter: bbn/spy