search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Tragis, Akhirnya 18 Karyawan Gudang LPG di Jalan Cargo Seluruhnya Tewas
Minggu, 23 Juni 2024, 19:55 WITA Follow
image

bbn/ilustrasi/Tragis, Akhirnya 18 Karyawan Gudang LPG di Jalan Cargo Tewas.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Berita duka, 18 karyawan tersangka Sukojin, seluruhnya tewas akibat luka bakar yang dideritanya pascaterbakarnya gudang LPG di Jalan Cargo Taman I, Banjar Uma Sari, Ubung Kaja, Denpasar Utara. 

Korban terakhir yang menemui ajal bernama Ahmad Tamyis Mujaki (25). Korban yang awalnya dikabarkan bakal sembuh ternyata meninggal dunia, pada Sabtu 22 Juni 2024. 

Perkembangan para korban ini dibenarkan Kasubag Humas RSUP Prof Dr IGNG Ngoerah I Dewa Ketut Kresna. Dijelaskannya, hanya satu korban yang masih tersisa dari ledakan gas tersebut, namun kondisinya sangat kritis. Korban Ahmad meninggal dunia pada Sabtu 22 Juni 2024 sekitar pukul 16.20 WITA. 

"Update sisa satu korban ledakan gas atas nama Ahmad Tamyis Mujaki," bebernya ke awak media, pada Minggu 23 Juni 2024. 

Dijelaskannya, Ahmad Tamiyis adalah pasien dengan tingkat luka bakar 72 persen yang dirujuk dari RSD Mangusada, Kapal, Badung. Ahmad kemudian menjalani perawatan intensif di Burn Unit RSUP Prof Dr IGNG Ngoerah. 

Selanjutnya Tim dokter menangani secara optimal untuk memperbaiki kondisinya yakni salah satunya dengan memberikan alat bantu pernafasan. Miris, korban yang paling lama bertahan, ketika satu per satu rekannya pergi. Namun pada akhirnya, Ahmad pun dinyatakan meninggal dunia. 

Sebelumnya, para korban yakni Purwanto, (43), Edy Herwanto (43), Yudis Aldyanto (33), Petrus Jewarut alias Ernus (31), Robiaprianus Amput (23), Yoga Wahyu Pratama (24), Katiran (61), Danu Sembara (36), Eko Budi Santoso (37), Yolla Aldy Zoellyanto (25), M Umar Efendi (33), Wiri Suhardi, Muqhis Bayudi (29), Dicky Panca Ramdhani (19), Mohamad Sofyan (27), Didik Suryanto (49), dan Suherminadi (47). 

Editor: Redaksi

Reporter: bbn/spy



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami