search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Komite Sekolah di Karangasem Kumpulkan Sumbangan dari Uang Beasiswa Siswa
Kamis, 8 Agustus 2024, 17:29 WITA Follow
image

beritabali/ist/Komite Sekolah di Karangasem Kumpulkan Sumbangan dari Uang Beasiswa Siswa.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, KARANGASEM.

Foto surat pernyataan orang tua siswa SD Negeri III Seraya Barat, Karangasem untuk menyumbangkan setengah dari beasiswa yang diterima oleh anaknya kepada komite sekolah menjadi sorotan di media sosial.

Dalam surat pernyataan yang beredar tersebut, di bagian tengah surat terdapat nama salah satu orang tua dan siswa SD Negeri III Seraya Barat. Di bawah nama tersebut, terdapat tulisan yang menyatakan bersangkutan setuju/tidak setuju untuk menyumbangkan setengah dari beasiswa ke komite sekolah untuk keperluan siswa. 

Di akhir surat, juga terdapat tulisan yang menyatakan bahwa surat pernyataan tersebut dibuat dengan sebenarnya tanpa paksaan dari pihak manapun dan tanpa ada hubungan dengan pihak sekolah (Kepala Sekolah, dewan guru dan staf pegawai) SD Negeri 3 Seraya Barat.

Kepala Sekolah SD Negeri 3 Seraya Barat, I Komang Suriasa dikonfirmasi, Kamis (8/8/2024) mengungkapkan bahwa, awal mula munculnya surat pernyataan tersebut pada saat upacara kenaikan kelas sekitar tanggal 15 Juni 2024 lalu. 

Pada upacara kenaikan kelas tersebut, seluruh orang tua siswa dihadirkan ke sekolah untuk mengambilkan raport putra-putri mereka. Disanalah kemudian terjadi rembug antara komite dengan orang tua siswa sehingga tercetuslah rencana untuk mengadakan sumbangan tersebut. 

"Rencana untuk mengadakan sumbangan itu muncul begitu saja dalam remug antara komite dengan orang tua siswa yang berlangsung saat pengambilan raport. Uang hasil sumbangan tersebut rencananya akan digunakan pembelian seragam untuk siswa kelas I yang baru, mengingat kelas di atasnya sudah memiliki seragam seperti baju olah raga dan endek, para komite ingin semua siswa pakaianya seragam sehingga dicarikanlah jalan lewat menarik sumbangan dari siswa yang mendapat beasiswa tersebut," kata Suriasa. 

Menurut Suriasa, pada saat rembug, tidak sedikit orang tua siswa yang mendukung rencana itu. Hanya saja memang ada beberapa yang menolak. Karena terjadi pro dan kontra di kalangan orang tua siswa, pihak komite juga tidak ingin terjadi persoalan di kemudian hari. 

Sehingga akhirnya para orang tua diberikan kebebasan boleh menyumbang atau tidak. Dari sana kemudian komite membuat surat pernyataan yang dibagikan kepada siswa melalui sekolah untuk selanjutnya diberikan kepada orang tua mereka. 

Hanya saja, setelah ramai di sosial media, pihak korwil sekolah, kata Suriasa sudah datang ke SD Negeri 3 Seraya Barat untuk membahas terkait surat pernyataan dan sumbangan tersebut. Dari hasil pembahasan dengan korwil, akhirnya telah disepakati akan membatalkan sumbangan itu sekaligus mengembalikan uang yang sudah terkumpul kepada siswa yang telah menyumbang. 

Pihak sekolah sendiri mecatat, sejak 15 Juni 2024 lalu, uang sumbangan dari beasiswa yang sudah terkumpul mencapai Rp.6,5 juta. Untuk diketahui, pada tahun 2024 ini siswa SD 3 Seraya Barat yang mendapat beasiswa sebanyak 75 orang ditambah 9 orang siswa yang baru mendapatkan beasiswa. Untuk besaran beasiswa yang diterima, ada yang mendapat sekitar Rp200 ribu ada juga yang mendapat Rp400 ribu, data penerima beasiswa ini biasanya datang langsung dari Bank BRI dan muncul juga di sistem Data Pokok Pendidikan (Dapodik). 

"Kita sudah siapkan datanya, besok kita akan rapat bersama komite dengan orang tua siswa untuk membatalkan dan mengembalikan sumbangan tersebut," tandas Suriasa.

Editor: Robby

Reporter: bbn/krs



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami