Srikandi PAN Bali Bagikan Daging Babi untuk Lansia Jelang Galungan
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, KARANGASEM.
Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) membagikan puluhan bungkus daging babi kepada sejumlah lansia dan warga kurang mampu di Karangasem menjelang Hari Raya Galungan pada Senin (21/4/2025).
Ketua DPW PAN Bali, Ni Made Sri Yogi Lestari, hadir langsung untuk menyerahkan bungkusan daging babi kepada warga yang didampingi oleh Tim Formatur Karangasem, I Komang Suparta.
"Ada 30 bungkus daging babi yang kita bagikan kepada warga kurang mampu yang sudah didata oleh tim kami di Karangasem," ujar gadis berparas cantik asli Buleleng itu usai membagikan daging babi kepada seorang lansia di Lingkungan Galiran Kaler, Kelurahan Subagan, Karangasem.
Ia berharap, meski jumlah daging yang dibagikan tidak banyak, namun bantuan tersebut dapat sedikit meringankan beban masyarakat Hindu, khususnya para lansia dan warga yang benar-benar membutuhkan di momen Hari Raya Galungan.
Selain itu, Yogi menjelaskan bahwa kegiatan sosial ini merupakan tindak lanjut dari kepercayaan yang diberikan oleh DPP PAN kepada DPW PAN Bali untuk memberikan warna baru di Pulau Dewata.
"Setelah acara halal bihalal, kami diberikan eksklusifitas oleh DPP PAN. Artinya disesuaikan dengan Desa Kala Patra-nya," imbuh Yogi.
Editor: Redaksi
Reporter: bbn/krs