Dua Turis Korea Tewas Saat Paralayang di Pantai Tanah Barak
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, BADUNG.
Dua wisatawan mancanegara asal Korea tewas setelah bermain paragliding atau paralayang di Pantai Tanah Barak, Kutuh, Kuta Selatan, pada Kamis 17 Juli 2025 sekitar pukul 12.30 WITA.
Kedua korban diduga terlambat melepas hamess cocoon (peralatan atau tempat duduk paralayang) saat melakukan pendaratan di air.
Kedua wisatawan Korea yang tewas itu masing-masing JH (41) dan SH (43), keduanya tinggal di wilayah Karang Putih, Kuta Selatan.
Sumber di lapangan mengungkapkan, peristiwa mengenaskan ini bermula saat kedua korban yang diduga pasangan suami istri itu sedang bermain paralayang untuk menikmati liburan di Bali.
Ketika berada di atas langit, tiba-tiba terjadi perubahan arah angin sehingga keduanya berencana melakukan pendaratan di Pantai Tanah Barak.
Namun yang terjadi, saat akan melakukan pendaratan di air, diduga korban terlambat melepas hamess cocoon, sehingga keduanya terjatuh.
Warga yang melihat kejadian segera mengevakuasi kedua wisatawan Korea itu ke RS Surya Husada, Nusa Dua. Nahas, sebelum mendapatkan perawatan, kedua korban dinyatakan meninggal dunia.
"Ada dua orang wisatawan Korea meninggal usai terjatuh ke pantai pada saat bermain Paralayang di Pantai Tanah Barak," beber sumber, pada Minggu 20 Juli 2025.
Sementara itu, Kasi Humas Polresta Denpasar AKP Ketut Sukadi belum memberikan informasi terkait kejadian. "Belum dapat info," bebernya.
Editor: Redaksi
Reporter: bbn/spy