Akun
guest@beritabali.com
Beritabali ID: —
Langganan
Beritabali Premium Aktif
Nikmati akses penuh ke semua artikel dengan Beritabali Premium
Polres Buleleng Siagakan Personel Hadapi Bencana Hidrometeorologi
BERITABALI.COM, BULELENG.
Memasuki musim penghujan, Polres Buleleng menyatakan kesiapan penuh dalam menghadapi potensi bencana hidrometeorologi. Kesiapan tersebut ditandai melalui apel siaga yang digelar pada Rabu (5/11).
Kapolres Buleleng AKBP Ida Bagus Widwan Sutadi mengatakan, berdasarkan prediksi BMKG, wilayah Indonesia termasuk Kabupaten Buleleng berpotensi mengalami bencana hidrometeorologi seperti angin kencang, tanah longsor, banjir, dan pohon tumbang.
Baca juga:
Kepala BMKG Ingatkan Potensi Bencana Hidrometeorologi, Koster Instruksikan Mitigasi Total
Ancaman ini diperkirakan terjadi pada November 2025 hingga Februari 2026. Untuk itu, ia memastikan seluruh personel Polres Buleleng dan jajaran Polsek telah disiagakan untuk membantu masyarakat kapan pun dibutuhkan.
"Seluruh jajaran Polsek dan Satuan di Polres sudah memiliki sarana dan prasarana yang dibutuhkan bila terjadi bencana. Demikian dengan BPBD, Dinas PUTR, DLH, Basarnas, hingga Dinas Sosial. Jadi pada hakikatnya, kapan saja terjadi bencana kami siap membantu masyarakat," jelas AKBP Widwan.
Ia menambahkan, hasil pemetaan menunjukkan Kecamatan Sukasada sebagai wilayah yang rawan tanah longsor. Beberapa kejadian sebelumnya bahkan menelan korban jiwa. Karena itu, Polres Buleleng berencana mendirikan posko di Terminal Sukasada guna mempercepat respons saat terjadi kejadian darurat.
"Saya sudah tegaskan ke seluruh anggota, begitu ada laporan dari masyarakat terkait bencana, secepatnya harus tiba di lokasi. Jiwa-jiwa melayani dan melindungi masyarakat harus terpatri. Seluruh personel wajib terlibat tanggap bencana," tandasnya.
Editor: Redaksi
Reporter: bbn/rat
Berita Terpopuler
6.532 Warga Turun ke Jalan, Tabanan Gelar Grebeg Sampah Serentak
Dibaca: 6277 Kali
Pelajar Tabanan Raih Prestasi Nasional FLS2N 2025, Bupati Sanjaya Bangga
Dibaca: 5131 Kali
Turis Somalia Ngamuk Tuduh Sopir Curi HP, Ternyata Terselip di Jok Mobil
Dibaca: 4570 Kali
Gudang BRI Ubud Ambruk Akibat Longsor
Dibaca: 4399 Kali
ABOUT BALI
Film Dokumenter Hidupkan Kembali Sejarah Tari Kecak di Bedulu
Makna Tumpek Landep Menurut Lontar Sundarigama
Tari Sanghyang Dedari Nusa Penida Diajukan Jadi Warisan Budaya Tak Benda
Mengenal Tetebasan Gering, Topik Menarik di Festival Lontar Karangasem