Akun
user@gmail.com

Beritabali ID: 738173817


Langganan
logo
Beritabali Premium Tidak Aktif

Nikmati akses penuh ke semua artikel dengan Beritabali Premium

Aktif sampai 23 Desember 2025


New York, USA (HQ)

750 Sing Sing Rd, Horseheads, NY, 14845

Call: 469-537-2410 (Toll-free)

hello@blogzine.com
4.600 Mahasiswa Malaysia Belajar ke Indonesia

Selasa, 15 April 2008, 15:53 WITA Follow
image

IKUTI BERITABALI.COM DI GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Di bidang pendidikan, Malaysia dan Indonesia sama-sama punya kelebihan dan kekurangan. Akibatnya, di kalangan mahasiswa terjadi 'arus silang'. Artinya, tak sedikit mahasiswa asal Malaysia yang harus menuntut ilmu ke Indonesia, begitu juga mahasiswa Indonesia juga ada yang kuliah di negara serumpun tersebut. Malaysia sendiri mengakui ada 3 bidang studi/fakultas di negaranya masih minim, yakni bidang ilmu kedokteran, farmasi dan gigi. Sehingga tak sedikit mahasiswanya harus belajar ke Indonesia.

"Saat ini ada sekitar 4.600 mahasiswa Malaysia belajar di Indonesia di 3 bidang tersebut," aku Direktur Malaysia Education Promotion Centre (MEPC), Darsham Daud, di Sanur, Selasa (15/4) di sela-sela acara Pameran Pendidikan Malysia. Mereka tersebar di 13 perguruan tinggi di Indonesia. Namun sebaliknya, kata Darsham, di bidang yang lain Malaysia tidak kalah maju. Buktinya, hampir 3 kali lipat jumlah mahasiswa dan pelajar Indonesia menuntut ilmu ke Negeri Jiran tersebut.

"Jumlah mahasiswa Indonesia yang belajar ke Malaysia sekitar 9 ribu orang, sedangkan pelajarnya sekitar 4 ribu orang," tandas Darsham bangga. Bidang ilmu yang cukup maju di Malaysia, antara lain ekonomi/akuntansi, teknologi informasi (komputer, multimedia, desain grafis), maupun teknik sipil. 

logo

Berlangganan BeritaBali
untuk membaca cerita lengkapnya

Lanjutkan

Reporter: bbn/sin



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami