Napi Lapas Kerobokan Kabur, Personil Polisi di Pelabuhan Gilimanuk Ditingkatkan
Selasa, 12 Desember 2017,
09:00 WITA
Follow
IKUTI BERITABALI.COM DI
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, JEMBRANA.
Pasca kaburnya dua orang napi di lapas Kerobokan, Denpasar, Senin (11/12) pukul 04.10 Wita, Jajaran Polres Jembrana langsung mengantisipasi dengan menggelar pemeriksaan berlapis di seluruh jalan raya wilayah Jembrana serta menambah sejumlah personil di pintu keluar Bali pelabuhan Gilimanuk.
Untuk mencegah kaburnya tahanan warga negara asing tersebut ke pulau Jawa, Kapolres Jembrana AKBP Priyanto Priyo Hutomo langsung memerintahkan masing-masing Polsek untuk melakukan operasi pemeriksaan kendaraan dan surat surat di jalan raya. Selain melakukan operasi jalan raya, Polres Jembrana juga menambah kekuatan personil di pelabuhan Gilimanuk terutama di pintu keluar Bali. Pemeriksaan menyasar semua kendaraan,orang dan barang yang masuk maupun keluar Bali.
"Kita sudah perintahkan ke seluruh jajaran Polsek Polsek untuk melakukan operasi secara bergantian di masing masing Polsek guna mencegan dan mengantisipasi tahanan narkoba WNA yang kabur dari lapas Kerobokan," terangnya.
Sementara khusus di pelabuhan Gilimanuk Jembrana Polres Jembrana menerjunkan sebanyak 60 personil terdiri dengan Polsek Kawasan Laut Gilimanuk dan Polres Jembrana. Penambahan personil tersebut guna memaksimalkan pemeriksaan di pintu keluar Bali.
Hasil sementara hingga saat ini petugas belum menemukan adanya orang yang mirip atau mencurigakan yang masuk di wilayah hukum Polres Jembrana.
Diinfokan sebelumnya, sekitar pukul 04.10 Wita, Chistian Beasley (32), tahanan narkoba asal Amerika Serikat diketahui kabur dari Lapas Kerobokan. Dia kabur bersama satu orang napi yang melakukan pencurian di mini market, tetapi satu tahanan tersebut berhasil ditangkap. [jim/wrt]
Berita Jembrana Terbaru
Reporter: bbn/net