search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Sekda Badung Kukuhkan 400 Relawan Anti Narkoba
Selasa, 19 Desember 2017, 11:00 WITA Follow
image

beritabali.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Sebanyak 400 orang Relawan Anti narkoba yang terdiri dari pecalang dari 17 Desa dari Kabupaten Badung dikukuhkan Sekda Kabupaten Badung I Wayan Adi Arnawa mewakili Bupati Badung. Pengukuhan itu disaksikan Kepala BNNP Bali, Brigjen Pol Drs I Putu Gede Suastawa SH beserta pada Hari Senin (18/12) pukul 10.00 wita bertempat di Ruang Kertha Gosana, Kantor Bupati Badung, Badung. 
 
Sekda Kabupaten Badung menyampaikan bahwa kondisi peredaran narkoba sudah sangat mengkhawatirkan dan perlu adanya kerjasama dari semua pihak termasuk masyarakat. 
 
"Saudara saudara memiliki peran strategis dalam upaya pencegahan dan pemberantasan narkoba. Dimulai dari diri sendiri, harus dapat menjadi contoh, jangan sampai yang telah dikukuhkan menjadi relawan malah memakai narkoba" kata Arnawa. 
Menurutnya, tantangan Bali saat ini adalah bagaimana mencegah peredaran narkoba, dan hal ini dapat menyerang Bali dan menghancurkan pariwisata yang menjadi icon Bali, main gate Pariwisata di Indonesia. 
 
Sementara itu Kepala BNNP Bali Brigjen Pol Putu Gede Suastawa mengungkapkan Pecalang diangkat sebagai relawan anti narkoba sebab pecalang hanya ada di Bali, petugas keamanan adat di Desa pakraman, bukan hanya bertugas tentang prosperity namun juga tugas security-nya, atau jagabhaya. 
 
Ditegaskannya, para relawan pecalang di Bali adalah Garda terdepan dalam menjadi pelopor dalam menyampaian informasi kepada masyarakat, deteksi dini penyalahgunaan narkoba, menjadi tokoh dan panutan serta menjadi orang pertama yang harus dilaporkan terkait dengan kegiatan pencegahan dan pemberantasan narkoba. 

Reporter: bbn/bgl



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami