Libur Lebaran, Bandara Ngurah Rai Layani 1,3 Juta Penumpang
Senin, 25 Juni 2018,
17:55 WITA
Follow
IKUTI BERITABALI.COM DI
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, BADUNG.
Beritabali.com,Badung. Bandara Ngurah Rai mencatat telah melayani 1,3 Juta orang penumpang dalam operasional Posko Monitoring Angkutan Udara Lebaran 2018 di Bandar Udara I Gusti Ngurah Rai.
[pilihan-redaksi]
General Manager Bandar Udara I Gusti Ngurah Rai, Yanus Suprayogi mengatakan peningkatan jumlah penumpang terjadi karena libur lebaran yang dibarengi dengan libur anak sekolah serta libur Lebaran yang lebih panjang. Sehingga, lanjutnya tren pertumbuhan pergerakan penumpang dan pesawat terdistribusi rata selama posko yang telah diantisipasi sebelumnya.
General Manager Bandar Udara I Gusti Ngurah Rai, Yanus Suprayogi mengatakan peningkatan jumlah penumpang terjadi karena libur lebaran yang dibarengi dengan libur anak sekolah serta libur Lebaran yang lebih panjang. Sehingga, lanjutnya tren pertumbuhan pergerakan penumpang dan pesawat terdistribusi rata selama posko yang telah diantisipasi sebelumnya.
"Total jumlah penerbangan selama pelaksanaan posko monitoring angkutan Lebaran 2018 sebanyak 8.131 penerbangan, meningkat 8,52 % atau sebesar 846 pesawat lebih besar dibandingkan dengan periode Lebaran 2017. Sedangkan untuk jumlah penumpang tercatat 1,3 Juta penumpang, meningkat 11,61 % atau sebesar 102 ribu penumpang lebih besar dibandingkan dengan periode Lebaran 2017," sebutnya Senin (25/6) di Badung.
[pilihan-redaksi2]
Ia menambahkan sejak 7 Juni 2018 sampai dengan penutupan posko terdapat 176 extra flight. Ini disebabkan karena, ada libur lebaran dibarengi libur sekolah. Dilanjutkan, puncak kepadatan penumpang secara keseluruhan terjadi pada tanggal 23 Juni 2018 yang tercatat sebanyak, 78.773 orang penumpang.
Ia menambahkan sejak 7 Juni 2018 sampai dengan penutupan posko terdapat 176 extra flight. Ini disebabkan karena, ada libur lebaran dibarengi libur sekolah. Dilanjutkan, puncak kepadatan penumpang secara keseluruhan terjadi pada tanggal 23 Juni 2018 yang tercatat sebanyak, 78.773 orang penumpang.
Sedangkan untuk puncak kedatangan penumpang terjadi pada tanggal 15 Juni 2018 sebesar 39.867 penumpang dan untuk keberangkatan penumpang puncaknya terjadi pada tanggal 22 Juni 2018 sebesar 40.415 penumpang. Untuk pergerakan pesawat puncak kedatangan pada tanggal 22 Juni 2018 sebesar 234 pesawat dan untuk keberangkatan puncaknya terjadi pada 13 dan 22 Juni 2018 sebanyak 240 pesawat.
“Jika dibandingkan dengan rata-rata harian terjadi peningkatan sebesar, 20,9% berbanding lurus dengan peningkatan pergerakan pesawat sebesar 5,6%,” tutupnya. (bbn/aga/rob)
Berita Badung Terbaru
Reporter: bbn/aga