search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Gempa M 4.8 Guncang Karangasem, Warga Berhamburan Keluar Rumah
Sabtu, 16 Oktober 2021, 08:00 WITA Follow
image

bbn/ilustrasi/Gempa M 4.8 Guncang Karangasem, Warga Berhamburan Keluar Rumah

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, KARANGASEM.

Heningnya suasana pagi di Gumi Lahar seketika pecah oleh riuhnya suara kulkul bulus yang sengaja dibunyikan sebagi pertanda adanya gempa bumi.

Guncangan gempa dirasakan lumayan keras hampir merata khususnya di wilayah Kabupaten Karangasem pagi ini, Sabtu, (16/10/2021) sekitar pukul 04.15 WITA. 

"Guncangannya berlangsung lumayan lama dan cukup keras, saya langsung menggendong anak keluar rumah, suara kentongan ramai disekitar rumah," jelas Komang Ayu salah seorang warga Selat, Karangasem. 

Sementara itu berdasarkan rilis BMKG Regional Bali, pusat gempa berada 8 kilometer barat laut Karangasem yang berkekuatan 4.8 SR. Episenter gempa terletak pada koordinat 8,32° LS, 115,45° BT, atau tepatnya berlokasi di darat pada jarak 8 km barat laut Karangasem, Bali pada kedalaman 10 km.

Gempa susulan sebanyak 1 kali juga sempat dirasakan beberapa saat setelah gempa pertama terjadi  dengan intensitas getaran yang lebih kecil.

Reporter: bbn/krs



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami