search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Seorang Pria Sebut Dirinya Penjelajah Waktu dari 2027
Senin, 29 November 2021, 08:05 WITA Follow
image

beritabali.com/ist/suara.com/Seorang Pria Sebut Dirinya Penjelajah Waktu dari 2027

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, NASIONAL.

Viral di media sosial pengakuan seorang pria yang menyebut dirinya penjelajah waktu dari tahun 2027. Pria yang diketahui berbahasa Spanyol itu menyebut dirinya satu-satunya yang selamat.

Dalam video yang diunggah oleh akun TikTok @/unicosobreviviente, ia mengaku sebagai penjelajah waktu dari tahun 2027 dan merupakan satu-satunya manusia yang tersisa di bumi.

"Saya terjebak antara 2021 dan 2027. Saya berada di dunia paralel dengan dunia kalian semua," tulisnya.

Dalam salah satu videonya, pria itu juga menyebut bahwa dirinya terbangun seorang diri di sebuah rumah sakit pada tahun 2027.

"Saya terbangun di sebuh rumah sakit pada tanggal 13 Februari 2027," tulis pria itu.

Pada bio akun Tiktoknya juga tertulis ‘Nama saya Javier dan saya sendirian di dunia’. Lewat akun Tiktok-nya pria tersebut bahkan membagikan video yang menunjukkan keadaan dunia yang seakan sepi. Pada salah satu videonya, ia memperlihatkan gambar kebun binatang yang kosong tanpa ada binatang satu pun.

Melihat video dan pengakuan pria itu para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka masih banyak yang ragu akan kebenaran cerita dari pria itu.

"Ini jelas video dari saat lockdown ketika tidak ada yang keluar," ujar salah seorang warganet.

"Jika Anda adalah manusia terakhir di bumi, lalu bagaimana lampu lalu lintas masih menyala? Bagaimana masih ada listrik?" sahut warganet lain.

"Kalau memang real dia nggak akan tutup muka dan speak up ke semua orang. Ini mah mau viral aja wkwkwk," tulis salah satu warganet.

"Pengen viral jalur penjelajah waktu," ujar warganet lain.

"Live kah bang pas di tengah kota dari pagi sampai malam," tantang seorang warganet pada pria tersebut untuk membuktikan ceritanya.

"Live streaming bang, kamu nggak akan sendirian lagi," sahut warganet lain.(sumber: suara.com)
 

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami