search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Kebakaran Hanguskan Vila di Gianyar, Kerugian Capai Rp500 Juta
Senin, 28 April 2025, 09:44 WITA Follow
image

beritabali/ist/Kebakaran Hanguskan Vila di Gianyar, Kerugian Capai Rp500 Juta.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, GIANYAR.

Musibah kebakaran melanda sebuah bangunan vila di kawasan Gianyar, Bali, pada Minggu malam (27/4). 

Peristiwa ini terjadi di August Moon Villas yang berlokasi di Jalan Sumita, Banjar Siih, Desa Sumita, Kecamatan Gianyar, Kabupaten Gianyar.

Kapolsek Gianyar, Kompol I Nyoman Sukadana, menyampaikan bahwa kebakaran terjadi sekitar pukul 20.30 WITA dan berhasil dipadamkan sekitar pukul 23.30 WITA setelah upaya pemadaman oleh tim Pemadam Kebakaran Kabupaten Gianyar.

Pemilik vila, Bertha Narulita (51), warga asal Depok, Jawa Barat, yang saat ini menetap sementara di lokasi vila, berhasil menyelamatkan diri bersama orang tuanya yang sedang sakit.

Menurut keterangan saksi, Oltaviani (30), yang merupakan perawat orang tua korban, ia mencium bau asap dan mendengar suara mencurigakan dari atas genteng setelah lampu kamar mandi tiba-tiba padam. 

Saat itu, korban sudah berada di luar vila sambil berteriak meminta pertolongan. Warga sekitar segera membantu dan menghubungi pihak pemadam kebakaran.

Tiga unit mobil pemadam tiba di lokasi pada pukul 21.36 WITA dan segera melakukan pemadaman. Api yang cukup besar kemudian memaksa penambahan satu unit damkar lagi hingga akhirnya berhasil dipadamkan menjelang tengah malam.

Bangunan vila berukuran 20 x 15 meter persegi tersebut hangus terbakar, dengan kerugian materiil diperkirakan mencapai Rp500 juta. Sementara itu, barang-barang di dalam vila belum dapat didata secara lengkap. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden ini.

"Penyebab kebakaran sementara diduga akibat korsleting listrik di area kamar mandi vila," tutup dia. 

Editor: Redaksi

Reporter: bbn/gnr



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami