search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Sudah Tak Urus Bharada E, Pengacara Deolipa Yumara Siapkan Konser
Kamis, 3 November 2022, 22:59 WITA Follow
image

bbn/Suara.com/Sudah Tak Urus Bharada E, Pengacara Deolipa Yumara Siapkan Konser

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, NASIONAL.

Di tengah penantian lanjutan sidang Richard Eliezer atau Bharada E mantan pengacaranya, Deolipa Yumara semakin sibuk menjadi seorang musisi.

Sukses dengan konser Nyanyian Penyatu Negeri jilid I yang belum lama ini digelar, di Bidakara Hotel Jakarta, Deolipa Yumara bakal menghadirkan sequelnya, yakni Nyanyian Penyatu Negri jilid II. Dia bakal tampil bersama grup yang diberi nama Deolipa Project.

Adapaun personel yang tergabung dalam Deolipa Project ini adalah Deolipa Yumara (Lead Vocal), Arya Setyadi (Bass, Backing Vocal), Eta Dhipa (Lead Guitar, Backing Vocal), Fikri Khair (Second Guitar), Leo Agustri (Drum) dan Eghay (Keyboard, Sequencer).

Para personel yang telah memiliki track record baik tersebut bakal mengusung genre country rock. Untuk konser ke-2 nya nanti, Deolipa Project bakal tampil di Grand Pasundan Convention Hotel, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (19/11/2022) mendatang.

"Saya pilih Bandung karena konser Diolipa Project pertama sudah digelar di Jakarta. Jadi kota Bandung adalah kota selanjutnya," ungkap Deolipa saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat belum lama ini.

Dalam konsernya nanti Deolipa Project akan mengajak beberapa artis ternama Indonesia dari berbagai genre dan juga lintas generasi.

"Saya akan featuring dengan Tata Janeeta penyanyi senior dan juga berkarakter. Selain itu ada juga artis cantik milenial Nabila Maharani," jelasnya.

"Dikarenakan konsep kita Nyanyian Penyatu Negeri Jilid 2 yang ingin menyatukan sisi nasionalisme dan pemersatu sebagai media apresiasi melalui nyanyian, selain itu juga menjadi bentuk suatu kolaborasi lintas generasi," lanjut Deolipa.

Selain itu saat konser nanti dia bakal memberikan giveaway berupa telepon seluler.

"Bagi yang beruntung nanti diumumkan pada saat live konser tanggal 19 November di Grand Pasundan Convention Hotel Bandung," tutup Deolipa.

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami