search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Pelatih Portugal Akui Ancaman Bahaya dari Penyusup Yang Buru Ronaldo
Minggu, 23 Juni 2024, 14:54 WITA Follow
image

beritabali.com/cnnindonesia.com/Pelatih Portugal Akui Ancaman Bahaya dari Penyusup Yang Buru Ronaldo

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DUNIA.

Pelatih Portugal Roberto Martinez mengakui ada ancaman berbahaya dari para penyusup yang masuk ke lapangan untuk memburu para pemain, terutama Cristiano Ronaldo di Euro 2024.

Ronaldo jadi sasaran buruan penyusup lapangan dalam laga Portugal vs Turki. Setidaknya ada enam penyusup yang coba lari mendekati Ronaldo, termasuk seorang bocah yang berhasil melakukan wefie bersama CR7.

Martinez mengakui bahwa ada potensi bahaya dari penyusup lapangan yang memburu Ronaldo. Meskipun ia juga menyatakan bahwa untuk laga Portugal vs Turki, tidak ada penyusup yang punya niat jahat.

"Hal ini jadi perhatian. Karena hari ini kami beruntung bahwa tujuan penggemar [yang menyusup] adalah tujuan baik [hanya berfoto bersama]."

"Namun kalian harus memahami bahwa ini adalah momen yang sulit. Bila tujuannya salah, para pemain akan dalam situasi berbahaya," ucap Martinez seperti dikutip dari Mirror.

Martinez lalu berharap para penggemar tidak lagi melakukan hal-hal berisiko seperti itu. Ia lalu mengirimkan pesan pada penonton yang menyaksikan langsung laga di stadion.

"Kami harus memberikan pesan pada penggemar: Ini bukan cara yang tepat. Kalian tidak akan mendapat apapun dari hal tersebut [menyusup] dan hal yang terjadi kemudian adalah pengamanan pertandingan bakal menjadi lebih ketat," kata Martinez.

Portugal saat ini sudah mengantongi enam poin dari dua laga di Euro 2024. Portugal mengalahkan Republik Ceko dengan skor 2-1 disusul kemenangan meyakinkan 3-0 lawan Turki.

Hasil tersebut membuat Portugal sudah memastikan diri lolos ke babak 16 besar. Tak hanya itu, Portugal juga sudah mengunci status juara grup. (sumber: cnnindonesia.com)


 

Editor: Juniar

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami