search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Bule Perempuan Inggris Ditemukan Tewas di Sanur
Rabu, 4 September 2024, 22:38 WITA Follow
image

beritabali/ist/Bule Perempuan Inggris Ditemukan Tewas di Sanur.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Seorang perempuan Warga Negara Asing (WNA) asal Inggris berinisial BF ditemukan meninggal dunia pada Kamis, 4 September 2024, sekitar pukul 10.00 WITA di kediamannya di Jalan Hangtuah, Sanur Kaja, Denpasar Selatan. 

Menurut keterangan Kasi Humas Polresta Denpasar, AKP I Ketut Sukadi, korban ditemukan dalam kondisi terlentang di kasur, dengan kepala menghadap ke arah barat dan kaki menghadap ke arah timur. Saat ditemukan, korban mengenakan baju kaos hitam, blazer hijau, dan celana pendek warna hitam.

Kronologi penemuan jenazah korban berawal pada Rabu, 4 September 2024, pukul 10.00 WITA, saat Jonni Pranata Sihombing, mantu korban, berniat membangunkan korban untuk sarapan. 

Karena korban tidak memberikan respons, Jonni kemudian memeriksa dan mendapati bahwa korban sudah tidak memiliki denyut nadi dan nafas. Segera setelah itu, Jonni menghubungi Putu Hery, seorang saksi, untuk memberitahukan bahwa mertuanya telah meninggal dunia.

Jonni dan Putu Hery kemudian melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Denpasar Selatan. Tim Identifikasi Sat Reskrim Polresta Denpasar tiba di lokasi kejadian sekitar pukul 13.20 WITA dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). 

Hasil pemeriksaan awal di TKP menunjukkan bahwa kematian korban tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan dan diduga disebabkan oleh kondisi kesehatan yang sudah ada sebelumnya. Temuan obat-obatan di lokasi dan keterangan dari mantu korban memperkuat dugaan tersebut.

Sekitar pukul 14.20 WITA, jenazah korban dibawa ke RSUP Prof. Dr. I.G.N.G. Ngoerah oleh Ambulance BPBD Kota Denpasar untuk pemeriksaan lebih lanjut. 

Pihak kepolisian mengonfirmasi bahwa korban memiliki riwayat penyakit lever, ginjal, dan Parkinson sejak tahun 2017, yang kemungkinan besar menjadi penyebab kematiannya.

Editor: Robby

Reporter: bbn/aga



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami