search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Polres Jembrana Proses Kasus Pengeroyokan Sopir Truk oleh Sekelompok Ngaku Wartawan
Rabu, 16 Oktober 2024, 09:27 WITA Follow
image

beritabali/ist/Polres Jembrana Proses Kasus Pengeroyokan Sopir Truk oleh Sekelompok Ngaku Wartawan.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, JEMBRANA.

Polres Jembrana kini menangani kasus pengeroyokan terhadap seorang sopir truk berinisial KO (23), yang diduga dilakukan oleh sembilan orang mengaku sebagai anggota dan oknum wartawan luar daerah. 

Insiden tersebut terjadi di Jalan Denpasar-Gilimanuk, tepatnya di Desa Candikusuma, Kecamatan Melaya, Jembrana, pada Kamis (11/10/2024) sekitar pukul 23.30 WITA. Kasus ini dilimpahkan dari Polsek Melaya ke Polres Jembrana.

Korban KO, yang merupakan tulang punggung keluarganya dan memiliki istri yang sedang hamil, mengalami luka serius pada mata sebelah kanan akibat pengeroyokan tersebut.

Kapolres Jembrana, AKBP Endang Tri Purwanto, saat dikonfirmasi menjelaskan pihaknya telah menerima laporan dari Polsek Melaya terkait kejadian tersebut. 

“Kita sudah menerima laporan terkait hal tersebut. Karena keterbatasan tenaga penyidik di Polsek Melaya, akhirnya kasus ini kita tarik ke Polres Jembrana,” ungkapnya Selasa (15/10/2024).

Kapolres juga menambahkan pihaknya telah memeriksa sejumlah saksi terkait insiden ini dan status kasus tersebut sudah ditingkatkan ke tahap penyidikan. 

"Pemeriksaan saksi sudah dilakukan, dan kasus ini resmi diproses lebih lanjut," jelasnya.

Selanjutnya, Polres Jembrana akan memanggil kembali saksi-saksi tambahan dan mengumpulkan bukti pendukung, termasuk rekaman CCTV.

"Tidak ada kendala terkait waktu penyelidikan, namun ada standar operasional prosedur yang harus dipenuhi sesuai aturan dalam manajemen penyelidikan," pungkas Kapolres Endang.

Editor: Robby

Reporter: bbn/jbr



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami