HUT ke-8, Level 21 Mall Hadirkan Hallowen Parade hingga Konser Idgitaf
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, DENPASAR.
Level 21 Mall dengan bangga mengumumkan perayaan anniversary ke-8 pada 15 November 2024, dengan mengusung tema “Beauty Infinity”. Tema ini melambangkan keindahan yang tak terbatas, yang selaras dengan perjalanan Level 21 Mall selama delapan tahun sebagai pusat perbelanjaan dan gaya hidup terkemuka di Bali.
Dalam rangka perayaan ini, Level 21 akan menyajikan delapan rangkaian acara spesial yang mencerminkan esensi keindahan, kreativitas, dan inovasi yang kreatif.
“Beauty Infinity” tidak hanya mengacu pada kecantikan fisik, tetapi juga pada nilai-nilai estetika, pengalaman, dan kebahagiaan yang diciptakan melalui setiap interaksi di dalam mall. Level 21 Mall selalu berusaha menjadi tempat di mana keindahan hadir dalam segala bentuk – mulai dari arsitektur mall yang modern dan menawan, pengalaman berbelanja yang lengkap, hingga momen-momen kebersamaan dan hiburan yang memperkaya kehidupan pengunjung. Tema ini menggambarkan visi kami yang terus berkembang dan berinovasi, menghadirkan kecantikan dan kegembiraan tanpa batas bagi semua orang.
Rangkaian Acara “Beauty Infinity”:
1. Halloween Parade - 2 November 2024
Level 21 Mall telah sukses menggelar Halloween Parade yang kreatif dan penuh warna pada 2 November 2024. Para pengunjung berpartisipasi dalam parade kostum yang imajinatif, menciptakan suasana Halloween yang meriah. Antusiasme pengunjung terlihat jelas, terutama saat pengumuman pemenang kostum terbaik yang mendapatkan hadiah voucher belanja senilai total Rp 3.000.000. Acara ini menambah kemeriahan dan membuka rangkaian perayaan dengan penuh semangat.
2. Hold The Balloon - 3 November 2024
Keseruan kembali terjadi di Level 21 Mall dalam event “Hold The Balloon” yang berlangsung pada 3 November 2024. Mengulang kesuksesan tahun sebelumnya, event ini menguji daya tahan dan keceriaan para peserta dalam memegang balon terlama. Acara yang diwarnaitawa ini berhasil menciptakan interaksi sosial yang menyenangkan dan membawa pulang hadiah uang tunai senilai Rp 8.000.000 untuk 6 pemenang yang sudah bertahan.
3. Kids Puppet Concert - 8 November 2024
Kids Puppet Concert yang digelar pada 8 November 2024 di Level 21 Mall kembali memukau para pengunjung cilik dengan penampilan 8 boneka lucu dan pertunjukkan sulap yang memukau. Acara ini menyuguhkan hiburan bermakna dan penuh tawa, memberikan pengalaman yang tak terlupakan bagi keluarga yang hadir. Keindahan dalam hiburan ini sukses menghadirkan keceriaan dan antusiasme bagi para Levellers.
4. E-Sport Championship - 9 November 2024
Turnamen E-Sport Mobile Legend pada 9 November 2024 telah berlangsung dengan semangat kompetitif yang tinggi di Level 21 Mall. Para gamer menunjukkan keahlian dan semangat juang dalam kompetisi yang sehat, memperebutkan hadiah senilai total Rp3.000.000. Keberhasilan acara ini mencerminkan antusiasme generasi muda terhadap keindahan teknologi dan inovasi modern.
5. Sunday Puppy - 10 November 2024
Event yang dinantikan oleh para pecinta anjing, Sunday Puppy kali ini mengambil tema “Fairy Tale”, sukses diselenggarakan pada 10 November 2024 di Level 21 Mall. Kontes kecantikan anjing ini menjadi ajang bagi para pemilik anjing untuk bersosialisasi dan merayaka kecintaan terhadap hewan peliharaan. Dengan total hadiah voucher belanja senilai Rp5.000.000, acara ini semakin mempererat kebersamaan di antara komunitas pecinta anjing yang hadir.
6. Puncak Perayaan 8th Anniversary - 15 November 2024
Level 21 Mall telah menggelar perayaan 8th Anniversary bertema “Beauty Infinity” pada 15 November 2024 dengan spektakuler! Para Levellers menikmati berbagai penampilan seni dan hiburan istimewa yang menggugah nostalgia perjalanan Level 21 Mall sejak 2016.
Sebagai apresiasi untuk pengunjung yang setia, hadiah undian spesial diumumkan bagi yang sudah mengunduh aplikasi “Level 21 Mall,” dengan hadiah utama berupa 2 Set Kasur Dreamline Comfort King senilai total Rp 38.000.000, kalung berlian dari Beliberlian senilai Rp 15.000.000, 1 unit motor Yamaha Fazzio, hingga 1 unit mobil Suzuki Grand Vitara Type GX At Singleton.
7. Konser Idgitaf - 16 November 2024
Konser spesial Idgitaf yang digelar pada 16 November 2024 berhasil memukau para pengunjung Level 21 Mall sebagai bagian dari puncak perayaan 8th Anniversary. Level 21 Mall dengan bangga menghadirkan Idgitaf sebagai representasi kehangatan dan inklusivitas, sejalan dengan komitmen kami untuk menjadi pusat perbelanjaan yang ramah bagi semua kalangan, termasuk teman-teman disabilitas.
Lagu-lagu Idgitaf yang relevan di berbagai generasi menjadi inspirasi, dan perhatian khususnya terhadap komunitas disabilitas memperkuat misi kami. Dalam acara ini, Level 21 bekerja sama dengan SLB Negeri 3 Denpasar untuk melibatkan teman-teman disabilitas, menunjukkan bahwa Level 21 Mall adalah ruang yang inklusif dan nyaman bagi semua. Dengan terus meningkatkan pelayanan dan fasilitas, Level 21 berkomitmen memberikan pengalaman terbaik untuk seluruh pengunjung, tanpa terkecuali.
8. K-POP Dance Competition - 17 November 2024
Rangkaian anniversary Level 21 Mall ditutup dengan meriah melalui K-POP Dance Competition pada 17 November 2024. Para peserta menunjukkan bakat menari dengan penuh semangat diiringi lagu-lagu K-POP favorit. Acara ini menjadi penutup yang berkesan, dan para pemenang membawa pulang hadiah total senilai Rp 3.000.000, menutup perayaan dengan penuh energi dan kegembiraan.
Selama delapan tahun, Level 21 Mall telah tumbuh menjadi lebih dari sekadar pusat perbelanjaan – kami adalah ruang bagi komunitas yang dinamis, tempat di mana keindahan hidup dalam berbagai bentuk, mulai dari desain ruang hingga interaksi sosial. Dengan tema “Beauty Infinity”, kami ingin menunjukkan bahwa keindahan adalah sesuatu yang terus berkembang, selalu ada, dan dapat ditemukan dalam segala hal – dalam pengalaman berbelanja, hiburan, seni, teknologi, hingga hubungan antar sesama.
Kami berterima kasih kepada seluruh masyarakat Bali yang telah datang dan merayakan momen bersejarah ini bersama kami. Setiap acara yang diselenggarakan selama bulan November ini adalah cerminan dari perjalanan kami menuju masa depan yang lebih indah, penuh dengan inovasi dan kejutan baru. Dengan dukungan dari pengunjung dan mitra.
Level 21 Mall siap melangkah lebih jauh lagi untuk menjadi destinasi utama yang terus menghadirkan keindahan tanpa batas.
Editor: Redaksi
Reporter: bbn/rls