search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
4 Tanda Bisa Dirasakan Ibu Hamil Kalau Janin Tumbuh Sehat
Rabu, 14 September 2022, 11:08 WITA Follow
image

beritabali.com/ist/suara.com/4 Tanda Bisa Dirasakan Ibu Hamil Kalau Janin Tumbuh Sehat

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, NASIONAL.

Setiap ibu hamil tentu ingin janin dalam perutnya selalu tumbuh kembang dengan sehat. Untuk memastikan kondisi tersebut, kontrol ke dokter perlu dilakukan setiap trisemester kehamilan lewat pemeriksaan USG.

Namun selain itu, kondisi janin sehat juga sebenarnya bisa dirasakan oleh ibu sendiri. Berikut empat tanda janin dalam kondisi sehat sebagaimana dijelaskan oleh dokter Jeffry Kristiawan pada kanal YouTube Tanyakan Dokter.

1. Ukuran Perut Ibu Bertambah

Kondisi janin yang semakin berkembang ditandai dengan bertambahnya ukuran panjang dan perkiraan berat badan ketika masih dalam kandungan. Hal itu ditandai dengan membesarnya perut ibu seiring bertambahnya usia kehamilan.

Perkiraan berat badan bayi juga bisa dihitung dengan mengukur tinggi fundus atau bagian atas dari rahim

"Semakin lama usia kehamilan, tinggi fundus tentu semakin bertambah. Tapi pada setiap orang berbeda tinggi fundusnya. Karena bergantung bagaimana jumlah kehamilan, misalnya kehamilan kembar tentu tinggi fundus akan lebih besar daripada normal, kemudian juga bagaimana postur ibu, terlalu gemuk atau terlalu kurus dan hal lain yang menyebabkan tinggi fundus tidak sesuai dengan usia kehamilan," jelas dr. Jeffry.

2. Gerakan Janin

Gerakan janin bisa dirasakan ibu saat usia kehamilan sudah mencapai 4 atau 5 bulan. Janin akan semakin lebih sering bergerak ketika usia kehamilan di atas 7 bulan. Karena pada usia itu janin sudah cukup besar dan gerakannya juga sudah jelas.

3. Detak Jantung Janin

Detak jantung janin bisa mulai terdeteksi mulai usia kehamilan 8 minggu lewat pemeriksaan USG. Dokter Jeffry menjelaskan bahwa detak jantung janin yan normal berkisar antara 110 sampai 160 kali per menit. Apabila detak jantung janin kurang atau lebih dari itu dan terjadi berulang, sebaiknya konsultasikan dengan dokter. Karena dikhawatirkan ada kondisi medis yang mendasari itu.

4. Ibu Alami Mual Muntah

Mual muntah ketika masih hamil muda jadi salah satu tanda khas kehamilan. Meski mungkin terasa tidak nyaman bagi ibu, tapi itu juga jadi tanda kalau janin berkembang. Karena saat mual muntah terjadi itu diakibatkan peningkatan hormon kehamilan.

Menurut dokter Jeffry, selama mual muntah tidak berlebihan yang membuat ibu tidak mau makan dan minum, itu masih aman. Akan tetapi, bukan berarti bila ibu tidak mual muntah saat usia kehamilan masih dini bukan berarti janin tidak sehat.

"Karena tentunya kita nggak bisa memfaktorkan banget pada kondisi mual muntah ini. Kalau misalnya nggak mual berarti kehamilannya ada masalah, enggak juga. Tetap harus periksakan ke dokter," pesannya.(sumber: suara.com)
 

Editor: Juniar

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami