Hasil Lelang Merchandise untuk Warga Terdampak Sirkuit
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, NTB.
Sebanyak 10 official merchandise dari para pembalap MotoGP Indonesia 2022 akan dilelang oleh Mandalika Grand Prix Association (MGPA).
Kegiatan lelang akan dilaksanakan di paddock atau garasi Sirkuit Mandalika pada 26 Oktober 2022. Uang hasil pelelangan merchandise akan diberikan untuk warga yang terdampak pembangunan Sirkuit MotoGP Mandalika.
Dalam melakukan lelang, MGPA bekerja sama dengan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Mataram yang merupakan kantor vertikal Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Kementerian Keuangan. Kegiatan lelang marchandise rider MotoGP Mandalika 2022 itu akan dilaksanakan di paddock atau garasi Sirkuit Mandalika pada 26 Oktober 2022.
Kegiatan lelang merchandise MotoGP 2022 ini dirangkaikan dengan Hari Oeang ke-76 Kementerian Keuangan pada 30 Oktober 2022 nanti. Dari 10 unit merchandise yang dilelang via online itu, terdiri dari 2 buah topi yang ditandatangani Marc Marquez, dan 1 topi dan 1 sarung tangan yang ditandatangani Maverick Vinales.
"Ada juga 3 buah kemeja dan 3 buah kaos yang masing-masing ditandatangani oleh Marc Marquez, Pol Espargaro, dan juara IndonesianGP 2022 Miguel Oliveira," ujar Kepala Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Mataram Kurniawan Catur Andrianto, saat konferensi pers Jumat (14/10) di Kantor KPKNL Mataram.
Menurut Kurniawan uang hasil lelang sepenuhnya akan diserahkan kepada MGPA yang merupakan bagian dari PT Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) selaku pengelola Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika.
Dari 10 merchandise MotoGP ini lanjut Kurniawan, 6 buah di antaranya akan dilakukan lelang melalui website www.lelang.go id.
"Nanti peserta harus mendaftar dan membuat akun terlebin dahulu. Jadi pembeli minimal memberi uang jaminan untuk tiap barang maksimal satu hari sebelum hari pelaksanaan lelang," kata Kurniawan.
Meski begitu, seluruh peserta lelang bisa mengajukan penawaran hingga pukul 11.00 WITA. Secara otomatis penawar tertinggi akan ditetapkan sebagai pemenang oleh sistem. Sedangkan, untuk 4 buah merchandise MotoGP lainnya berupa 2 buah kemeja dan 2 buah kaos akan dilelang dengan produk UMKM Lombok di Sirkuit Mandalika.
"Pembeli nanti bisa ikuti melalui Zoom Meeting dengan mendaftar di bit.ly/reg_lelangmotogp22," katanya.
Untuk harga dua topi official merchandise milik rider Honda Marc Marquez dan telah ditandatangani ini dibanderol dengan harga Rp3 juta per unit. Sedangkan untuk sarung tangan mantan rider Yamaha Maverick Vinales dibanderol seharga Rp5 juta dengan bisa menyerahkan uang jaminan sebesar Rp2,5 juta.
Untuk official merchandise 1 buah topi milik Maverick Vinales dihargai sebesar Rp3 juta dengan uang jaminan maksimal Rp1,5 juta.
Selain itu, untuk tiga kemeja yang telah ditandatangani oleh Miguel Oliveira dan Pol Espargaro dibandrol seharga masing-masing unit Rp1,5 juta dengan uang jaminan Rp750 ribu. Untuk tiga kaos yang telah ditandatangani Miguel Oliveira, Marc Marquez dan Pol Espargaro dibandrol seharga Rp1,5 juta dengan uang jaminan Rp750 ribu," katanya.
Terpisah, Managing Directur The Mandalika, Bram Subiandoro mengatakan uang hasil pelelangan merchandise 10 unit barang milik rider MotoGP tersebut akan diberikan untuk warga yang terdampak pembangunan Sirkuit MotoGP Mandalika.
"Nanti untuk bakti sosial di Mandalika. Jadi berapa pun hasil penjualan lelang ini juga untuk amal," terang Bram.
Editor: Robby
Reporter: bbn/lom