Pecalang Desa Adat Kelusa Payangan Dapat Tongkat Lampu Baru
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, GIANYAR.
Pecalang Desa Adat Kelusa, Payangan, Gianyar menerima bantuan tongkat lampu lalu lintas untuk menunjang kinerja mereka selama acara adat berlangsung.
Ada lima tongkat yang diserahkan oleh Kapolsek Payangan, AKP Agus Ady Wijaya di Pura Hyang Api.
Melalui penyerahan sarana kontak berupa lampu lalin diharapkan mampu mendukung pelaksanaan tugas para Pecalang di lapangan dalam mewujudkan kamtibcarlantas yang kondusif.
“Mengingat begitu banyaknya kegiatan adat baik Piodalan, maupun upacara agama lainnya,” ujar Kapolsek Payangan.
Dengan diberikannya bantuan sarana kontak berupa lampu lalin diharapkan peran Pecalang bisa maksimal di dalam membantu tugas-tugas Kepolisian.
“Khususnya didalam pelaksanaan tugas bersama Bhabinkamtibmas yang ada di masing-masing wilayah sehingga harapan terwujudnya Kamtibmas wilayah yang kondusif bisa terwujud,” imbuhnya.
Sementara itu, Bendesa Adat Desa Kelusa, I Nyoman Suwarka bersama Prejuru Adat serta Pecalang Desa Adat Kelusa, menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran Kapolsek Payangan bersama jajaran serta atas bantuan sarana kontak.
“Semoga dengan diberikannya bantuan sarana kontak berupa lampu lalin diharapkan bisa membantu tugas-tugas Pecalang di lapangan,” tutupnya.
Reporter: bbn/gnr