search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Pohon Tumbang Saat Pujawali Pura Tamba Waras, 3 Korban Luka
Kamis, 8 September 2022, 21:29 WITA Follow
image

beritabali/ist/Pohon Tumbang Saat Pujawali Pura Tamba Waras, 3 Korban Luka.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, TABANAN.

Saat pelaksanaan pujawali di Pura Luhur Tamba Waras, di Desa Sangketan, Kecamatan Penebel terjadi pohon tumbang di area parkir akibat hujan deras. 

Dari Peristiwa itu, beberapa orang pemedek menjadi korban serta menimbulkan kerusakan kendaraan bermotor. Informasi yang berhasil dihimpun, Pada Rabu, (7/9) sekitar Pukul 17.00 WITA di Pura Luhur Tambowaras dan sekitarnya turun hujan. 

Kira-kira pada Pukul 18.10 WITA pohon dengan jenis jati belanda yang tumbuh di areal parkir tumbang menimpa pemedek  dan kendaraan yang terparkir.

Selanjutnya dilakukan upaya proses evakuasi oleh personel Polsek Penebel Pecalang, BPBD dan warga bergotong royong memotong membersihkan batang dan dahan pohon.

“Selesai pembersihan dan evakuasi korban sekitar Pukul 22.00 WITA,” kata Kepala Seksi Kedaruratan dan Logistis BPBD Tabanan I Putu Trisna Widiatmika Kamis," (8/9).  

Saat kejadian, di Pura Luhur Tambawaras sedang dilaksanakan persembahyangan pujawali piodalan yang puncaknya pada Rabu, (7/9) yang dilakukan sejak pagi. Prosesi penyineban atau selesai upacara pada Sabtu (10/9). 

Kasubbag Humas Polres Tabanan Iptu I Nyoman Subagia saat dikonfirmasi menyebutkan ada tiga korban dari peristiwa itu. Mereka adalah Ni Nyoman Suarti, 70  tahun beralamat di Nusa Dua, Badung mengalami luka pada bagian pinggang dan mendapat perawatan di BRSU Tabanan. 

Ni Luh Ani wiriani, 50 tahun alamat Perumahan Nusa Dua, Badung mengalami luka pada bagian dahi dan leher bagian belakang dan mendapat perawatan di BRSU Tabanan. I Made Sura Darma, 38 tahun beralamat di Banjar Temukuaya, Desa Pesagi Kecamatan Penebel. Pemilik kendaraan Ranger DK 9912 FG mengalami kerusakan pada bagian kening belakang. 

Kerugiaan material, I Made Suastawa, 58 tahun alamat Banjar Pekandelan, Desa Sangketan, Kecamatan Penebel. Pemilik kendaraan Kijang Rover  DK 1511 OK mengalami kerusakan pada bagian depan. 

“Kerugian dua kendaraan mencapai Rp 25 juta,” ujarnya.

Editor: Redaksi

Reporter: bbn/tab



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami