search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Samsung Dituding Tiru Tampilan Lock Screen iOS 16
Rabu, 28 September 2022, 22:11 WITA Follow
image

bbn/Suara.com/Samsung Dituding Tiru Tampilan Lock Screen iOS 16

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DUNIA.

Samsung dituding meniru tampilan lock screen atau layar kunci dari iOS 16 milik Apple. Tampilan ini digulirkan dalam sistem operasi OneUI 5 Beta 3.

Diungkap oleh kreator video bernama Vaibhav Jain, opsi penyesuaian layar kunci Samsung di sistem operasi itu sangat mirip dengan apa yang ada di iOS 16, seperti dilansir dari 9to5Mac, Rabu (28/9/2022).

Disebutkan kalau layar kunci milik Samsung menawarkan lima model gaya jam, sementara Apple menawarkan delapan opsi. Kedua sistem operasi itu juga memberikan opsi untuk mengubah warna jam.

Ketika menambahkan wallpaper baru, kedua sistem operasi ini juga menawarkan koleksi background (latar belakang) yang disorot dengan cara yang sama. Bedanya adalah Apple masih menawarkan widget bawaan dan pihak ketiga.

Sedangkan Samsung hanya menawarkan ikon widget untuk notifikasi. Sebenarnya fitur itu sudah ada di Android 12 dan software Android buatan Samsung di generasi sebelumnya.

Tetapi fitur itu akan didesain ulang ketika Android 13 dirilis. Samsung memang kerap kali mengejek Apple, tetapi mereka justru sering meniru inovasinya.

Contohnya adalah ketika Apple membuang charger di boks iPhone 12, yang kemudian ditiru Samsung.

Ejekan lain yang dilontarkan Samsung ke Apple adalah kamera 48MP di iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max. Samsung mencibir kalau Apple hampir sampai ke sensor megapiksel tertinggi karena Galaxy S20 Ultra sudah merilis kamera 108MP.

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami