search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
10 Milyar Kredit Tanpa Agunan Cair
Selasa, 7 Agustus 2007, 14:18 WITA Follow
image

Beritabali.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Kredit tanpa agunan (KTA ) yang digulirkan oleh Pemerintah Kota Denpasar diharapkan benar-benar menyentuh dan memberikan manfaat kepada pengusaha kecil. Demikian harapan Wakil Walikota Denpasar IB. Rai Mantra saat
mengadakan evaluasi Kredit tanpa agunan dengan BPD, PT Asuransi Kredit Indonesia (Askrindo ) cabang Denpasar dan Instansi terkait.

Setelah Kredit tersebut cair untuk meminimalkan resiko Wakil Walikota minta kepada Tim Ekonomi kerakyatan untuk turun kelapangan memberikan bimbingan dan pembinaan.



“Bimbingan ini sangat penting, agar kredit yang diberikan tidak macet karena salah sasaran dan masing –masing SKPD agar membuat program kegiatan pembinaan “ ujarnya.

Kepala Dinas Koperasi Pengusaha kecil dan menengah Drs. A.A ngurah Rai Iswara mengungkapkan sampai saat ini jumlah pemohon yang mengajukan kredit tanpa agunan
sudah mencapai 788 Orang ,namun baru bisa dipenuhi sebanyak 349 Orang dengan jumlah dana yang sudah terealisasi sebesar Rp. 10 Milyar

“Mengingat besarnya animo masyarakat untuk memperoleh KTA ini, maka kami sudah mengusulkan tambahan dana lewat anggaran perubahan 2007 sebesar 1,6 Milyar “ kata Rai Iswara. (Adv)

Reporter: bbn/ctg



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami