Peserta Terkesan Dengan Potensi Bali Utara
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, BULELENG.
371 Pelayar dari 15 Negara yang berasal dari lima benua dalam ajang Sail Indonesia 2008 di Lovina Desa Kalibukbuk mengaku terkesan dengan potensi yang dimiliki Bali Utara, baik kesenian, budaya maupun adat istiadat serta kondisi alam yang masih tetap lestari di Buleleng, termasuk atraksi Sapi Gerumbungan yang digelar Sabtu (20/9) sore di Desa Kaliasem, Kecamatan Banjar.
“Menakjubkan sekali, saya senang dapat berkunjung ke Lovina ini dengan melihat beragam seni, budaya dan alam yang masih asli, demikian juga dengan kondisi pantainya yang masih alami, ini harus dipertahankan, tahun depan saya dan keluarga akan datang lagi kesini,†ungkap Steve dari Australia.
Kahadiran para pelayar dunia dengan Kapal Layar Mini Yatch selama sepekan akan ‘dimanjakan’ oleh Pemerintah Kabupaten Buleleng dengan berbagai kegiatan kunjungan ke obyek wisata, termasuk memberikan pementasan sejumlah tarian khas Buleleng.
â€Selama sepekan ini kita akan ajak untuk berkeliling melihat kondisi alam Buleleng, termasuk pemetasan kesenian dari Buleleng oleh para seniman setiap malam di Pantai Lovina,†ujar Kadis Kebudayaan dan Pariwisata Buleleng, Ida Bagus Puja Erawan.
Sementara dalam agenda pelaksanaan Sail Indonesia 2008 yang merupakan event tahunan untuk kedua kalinya itu jumlah peserta mengalami peningkatan dibandingkan pelaksanaan tahun sebelumnya.
â€Ada kegembiraan tahun ini peserta mengalami peningkatan sehingga kita harapkan tahun depan untuk ketiga kali lebih meningkatkan lagi, sehingga kita dapat melakukan promosi pariwisata buleleng,†ujar Puja Erawan.
Selain diberikan kemudahan fasilitas untuk menyaksikan beragam pertunjukan kesenian dan juga mengunjungi sejumlah obyek wisata di Buleleng, Pemkab Buleleng dalam kegiatan Sail Indonesia 2008 juga melibatkan warga setempat.
Warga ikut memberikan pelayanan langsung kepada para peserta yang berasal dari lima Negara tersebut dengan menjual barang hasil kerajinan di sejumlah kios yang berjejer di Pantai Lovina. (sas)
Reporter: bbn/rob