Akun
guest@beritabali.com

Beritabali ID:


Langganan
logo
Beritabali Premium Aktif

Nikmati akses penuh ke semua artikel dengan Beritabali Premium




Wisata Malam Pantai Cemagi Badung Kian Diminati

Selasa, 13 Mei 2025, 08:24 WITA Follow
Beritabali.com

beritabali/ist/Wisata Malam Pantai Cemagi Badung Kian Diminati.

IKUTI BERITABALI.COM DI GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BADUNG.

Rangkaian libur dan akhir pekan menjadi momentum yang dinanti masyarakat untuk bersantai dan melepas penat. Di tengah beragam pilihan destinasi, wisata malam di pesisir Pantai Cemagi, Badung, kembali mencuri perhatian.

Objek wisata ini masih menjadi primadona, tak hanya bagi warga lokal, tetapi juga wisatawan mancanegara. Dengan suasana malam yang menawan, deburan ombak yang menghantam karang, serta hembusan angin pantai yang menyejukkan, Pantai Cemagi menawarkan pengalaman berbeda bagi para pengunjungnya.

“Sangat syahdu, enak, dan luar biasa. Saya sudah 50 tahun, dan belum pernah merasakan malam seindah ini,” ungkap I Made Sudarmika, pengunjung asal Denpasar yang terlihat menikmati suasana malam di pantai tersebut, Senin malam (12/5/2025) di Pantai Cemagi, Kabupaten Badung.

Ketua Desa Wisata Cemagi, I Wayan Anta, menyebutkan bahwa antusiasme pengunjung tidak hanya tinggi saat akhir pekan.

“Hari biasa pun tetap ada kunjungan, tapi puncaknya jelas di hari Minggu dan hari libur. Saat itu bisa tembus lebih dari 300 pengunjung. Peran serta masyarakat dan antusiasme pengunjung sangat positif bagi DTW Cemagi,” ujarnya.

Pantai Cemagi kini bukan sekadar tempat melepas penat, tapi juga menjadi destinasi favorit baru yang memperkaya wajah pariwisata malam di Bali.

Beritabali.com

Berlangganan BeritaBali
untuk membaca cerita lengkapnya

Lanjutkan

Editor: Redaksi

Reporter: bbn/aga



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami